Tinjau Tol Cikupa, Kepala BPTJ Ungkap Soal Ini
detakbanten.com, TANGSEL-Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) melakukam pemantauan di pintu keluar tol Cikupa, Tangerang. Pemantauan yang dilakukan Kepala BPTJ, Polana Banguningsih bersama Kadishub Depok dan DKI Jakarta ini, terkait larangan mudik lebaran Idul Fitri tahun ini.
Kepala BPTJ Polana Banguningsih mengatakan, pengecekan pada titik-titik check point penting dilakukan untuk mencegah masyarakat yang akan lakukan mudik lebaran.
"Kita bersama-sama melakukan pengecekan di titik-titik check point (penyekatan mudik, red) untuk mengecek berapa yang dibalikkan, kemudian bagaimana mekanismenya, bagaimana masyarakat mematuhi peraturan atau tidak," ungkap Polana di lokasi check point Bitung, Minggu (9/5/2021).
Dijelaskan Polana Banguningsih, para pengendara yang meintas di titik point Bitung, rata-rata sudah memenuhi aturan dan tidak ada indikasi ingin mudik.
"Jadi kalau dilihat dari tadi disini sih beberapa sudah banyak memenuhi persyaratan, ada yang bersurat. Terus tadi memang tidak membawa penumpang dan katanya ingim kembali ke pool dan sudah ada sticker, QR scannya sudah benar dan kebanyakan yang kembali ke Tangerang," ungkapnya.
Dia bilang, banyak pengendara lainnya yang membawa surat tugas. Namun ada juga yang tidak memenuhi persyaratan, dengan begitu, kendaraan tersebut diharuskan untuk putar balik.
"Cuma tadi di laporannya ada bus yang tidak ada sticker disuruh kembali, kalau sticker mendapat izin untuk melayani yang keluar dari Jabodetabek itu ada stickernya." tandasnya. (Raf)