Proyek Pengadaan Lift Gedung RSUD Balaraja Senilai 3.5 M Ditender Ulang

Proyek Pengadaan Lift Gedung RSUD Balaraja Senilai 3.5 M Ditender Ulang

Detakbanten.com, TANGERANG -- Proyek pengadaan Lift Gedung RSUD Balaraja senilai 3.5 miliar Ditender Ulang, gagalnya lelang kegiatan tersebut diakibatkan karena perusahaan yang mengikuti lelang tidak memiliki standar kualifikasi dan teknis.

Berdasarkan informasi yang dihimpun melalui LPSE yang tayang pada bagian ULP LPSE Kabupaten Tangerang, pada awalnya kegiatan tersebut tayang Januari 2022 lalu, 8 perusahaan ikut melakukan penawaran tersebut, namun satu perusahaan yakni PT Machesa Multi Liftindo yang unggul dalam lelang tersebut, namun karena perusahaan tersebut kurang memili persyaratan kualifikasi tehnis, maka kegiatan ditende ulang.

"Ya ditender ulang kang, karena perusahaan yang mengikuti lelang tidak memiliki kualifikasi tehnis," terang Indra Kabag ULP LPSE kabupaten Tangerang.

Rencananya kata Indra, proyek pengadaan Lift RSUD Balaraja akan dibuka tender ulang, karena spesifikasi perusahaan emang jarang yang memilikinya.

Semesta Kabag administrasi umum RSUD Balaraja Imas membenarkan jika proyek pengadaan Lift Gedung RSUD Balaraja gagal, rencananya RSUD Balaraja akan berkoordinasi kembali dengan pihak LPSE, Lift Gedung RSUD Balaraja sangat dibutuhkan oleh pasien, karena sebagai mobilitas pasien dan keluarga pasien, selain lift kata Imas, RSUD telah mengajukan kegiatan pembangunan tempat laboratorium dan tempat pisiotrapi.

"Karena tempat yang ada kurang memadai sehingga perlu dilakukan rehab," tandasnya.

 

 

Go to top