Daftar ke KPU Tangsel, Azizah Sampaikan Pesan Khusus Dari Ma'ruf Amin

Daftar ke KPU Tangsel, Azizah Sampaikan Pesan Khusus Dari Ma'ruf Amin

detakbanten.com SETU-Bakal calon walikota Tangsel Siti Nur Azizah, membawa pesan khusus dari wakil presiden KH Ma'ruf Amin untuk maju pada Pilkada Tangsel 2020. Pesan Wakil Presiden yang juga orang tua Siti Nur Azizah itu, tak lain agar wanita 48 tahun itu agar semangat dan bersungguh-sungguh dalam membangun Kota Tangsel melalui perjuangannya di Pilkada Tangsel kali ini.

"Pesan Abah, saya harus meluruskan niat untuk berjuang membangun kota Tangsel kedepan dengan semangat," kata Azizah saat mendaftarkan diri sebagai peserta Pilkada Tangsel di kantor KPU Tangsel, Kecamatan Setu, Sabtu (5/9/2020).

Azizah jelaskan, untuk berlaga dalam kontestasi Pilkada Tangsel, Abah meminta agar dirinya juga terus berupaya memenangkan Pilkada. "Kami semuanya sudah siap untuk berlaga di Pilkada 2020 ini," terang Azizah.

Untuk Pilkada Tangsel 2020 ini, Azizah ungkapkan, dia dan semua tim pemenangan telah bertekad agar Pilkada Tangsel menjadi Pilkada yang riang gembira, Pilkada yang damai dan Pilkada yang mengedepankan gagasan-gagasan untuk melakukan perubahan dan juga untuk memberi harapan baru bagi masyarakat.

"Tentu dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, karena kami ingin menjadi bagian dari solusi Kota Tangsel yang lebih baik. Sehingga kami juga ingin tetap ikut serta bersama-sama dengan yang lain untuk memutus matarantai penyebaran corona di Tangsel," pungkasnya.

Pantauan di lokasi, Azizah datang bersama calon wakilnya, Ruhamaben dan petinggi partai pengusungnya, Demokrat, PKS, PKB dan PKPI. Pada kesempatan itu, Azizah juga sempat merayakan hari ulang tahunnya yang ke 48 tahun dan di tandai dengan pemotongan tumpeng.

Caption : Siti Nur Azizah didampingi Ruhamaben potong tumpeng sebagai perayaan hari ulang tahunnya ke 48 di KPU Kota Tangsel.

Go to top