Telah Terbentuk Ranting, Ormas PPBNI Satria Banten Balaraja Semakin Solid

Telah Terbentuk Ranting, Ormas PPBNI Satria Banten Balaraja Semakin Solid

Detakbanten.com, TANGERANG -- Ormas Patriot pemersatu Banten Nasional Indonesia (PPBNI) Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang semakin solid, saat ini ormas pecahan BPPKB Banten ini telah memiliki pengurus ranting yang tersebar di 6 Desa di Kecamatan Balaraja.

"Alhamdulillah meski belum lama terbentuk, namun DPAC kecamatan Balaraja solid dengan telah terbentuknya ranting di 6 Desa," kata Rouf Ketua DPAC PPBNI Satria Banten Kecamatan Balaraja, Kamis (16/6/2022).

Pria yang biasa disapa Sajum ini juga menambahkan bahwa, PPBNI Kecamatan Balaraja telah memiliki Kantor Sekretariat yang lokasinya didepan jalan raya utama, tepatnya di Jalan Raya Serang KM 23 Desa Telagasari Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang, lokasinya dekat dengan kantor Kecamatan Balaraja.

"Banyak kegiatan di sekretariat ini, diantara rapat pengurus yang membahas program kerja ormas PPBNI Satria Banten Kecamatan Balaraja ke depan," terang Rouf.

Sementara Ketua DPC ormas PPBNI Satria Banten Ari Asari Marnwn mengapresiasi solidnya kepengurusan PPBNI Satria Banten Kecamatan Balaraja, menurutnya sudah seyogyanya seluruh ketua pengurus PPBNI di Kabupaten Tangerang melakukan terobosan dengan melakukan penataan struktur kepengurusan dibawahnya, yakni ranting.

"Saya mengapresiasi kepengurusan PPBNI Satria Banten, semoga yang lain bisa melakukan hal sama, bahkan harus melebihi, agar organisasi PPBNI solid dan kompak serta tangguh," tandasnya.

 

 

Go to top