Ribuan Warga Padati Kawasan Wisata Ziarah Pulo Cangkir

Ribuan Warga Padati Kawasan Wisata Ziarah Pulo Cangkir

detakbanten.com Kab. Tangerang - Ribuan warga terus memadati kawasan wisata religi Pulo Cangkir Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang pada liburan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah.

Kebanyakan peziarah yang datang berasal dari Jabodetabek. Rutinitas setiap tahun yang dilakukan ribuan penjiarah ini sudah berlangsung sejak lama. Umumnya jemaah berjiarah untuk berdoa di makam kramat pangeran jaga lautan sambil menikmati pantai pulo Cangkir yang berada di kawasan pesisir utara Kabupaten Tangerang ini.

Kapolsek Kronjo AKP Uka Subakti mengatakan, untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada penjiarah, petugas gabungan dari Polsek Kronjo, dibantu petugas dari Polresta, dan Satpol PP Kabupaten Tangerang bersiaga dilokasi.

"Kami tempatkan 32 personil gabungan, baik dari kepolisian, Satpol PP dam petugas perhutani. Tugasnya memberikan keamanan dan mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas yang bisa sewaktu-waktu terjadi," katanya.

Dari data yang ada per hari rabu ini (red), kata AKP Uka Subakti jumlah pengunjung yang menggunakan roda dua sebanyak 2200 orang , untuk roda empat sebantak 1.050 orang, dengan rincian kendaraan roda dua 1.100 unit, dan kendaraan roda empat sebanyak 1.050 unit kendaraan.

"Petugas Pospam wisata Ziarah Pulo Cangkir Kronjo terus memantau pengunjung yang berenang di laut agar tidak terbawa arus, dan memberikan peringatan melalui pengeras suara," tandasnya.

 

 

Go to top