Peringati Hari Korpri, Penggali Kubur di TPU Buniayu Diberikan Bantuan

Peringati Hari Korpri, Penggali Kubur di TPU Buniayu Diberikan Bantuan

Detakbanten.com TANGERANG -- Peringatan hari Korpri ke 50 tingkat Kabupaten Tangerang Kabupaten Tangerang dirayakan dengan memberikan bantuan bagi petugas dan pengelola ini pemakaman dan penggali kubur di TPU Buniayu, Senin (29/11/2021).

Sekda Kabupaten Tangerang Rudi Maesyal langsung memberikan bantuan sembako dan uang secara simbolis, dilokasi pemakaman Covid Desa Bunayu Kecamatan Sukamulya, dalam acara tersebut hadir juga Kadis Perkrim Iwan Firmansyah, dan pengurus Korpri Kabupaten Tangerang.

"Kami terus berbagi kepada penggali kubur, dan petugas pemakaman, karena tanpa mereka yang meninggal karena covid 19 ini tidak akan terlayani,"kata Rudi Maesyal Sekda Kabupaten Tangerang.

Selain memberikan bantuan ke petugas pemakaman kata Rudi, Korpri juga telah memberikan bantuan kepada penjaga sekolah, dan bantuan bedah rumah kepada warga miskin desa Pematang Kecamatan Tigaraksa.

"Guru yang meninggal di tengah pandemi Covid-19 juga kita bantu, mereka telah berjuang melawan Covid-19,"terangnya.

Sementara Kades Buniayu Hamdani menyambut baik adanya kunjungan Sekda Kabupaten Tangerang ke Desa Buniayu, TPU kata Hamdani lokasinya di Desa yang dia pimpin, menurut Hamdani petugas penggali kubur memang layak untuk dibantu.

" Saya sebagai Kades Buniayu, melihat secara langsung bagaimana saat Covid melanda Kabupaten Tangerang, banyak diantara yang meninggal dunia yang dimakamkan di TPU sini, penggali kubur sangat kewalahan,"tandasnya

 

 

Go to top