Pelantikan 85 DPRD Banten Diwarnai Aksi Keplak Kepala

Pelantikan 85 DPRD Banten Diwarnai Aksi Keplak Kepala

detakbanten.com SERANG - Peristiwa pemukulan terjadi saat Pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banten yang dilangsung di Ruang Rapat Paripurna, Kantor Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B) oleh Petugas Keamanan DRPD Banten. Senin(2/9/2019).



Kejadian tersebut terbukti dari beredarnya Vidio berdurasi 11 Detik disetiap masyarakat yang hadir dalam pelantikan 85 DPRD Banten tersebut.

Dalam vidio tersebut terlihat salah seorang petugas keamanan yang berkumis dan tidak memakai peci, tengah mengeplakin kepala salah seorang mahasiswa dengan berkata.

"Cek aing geh naon sia," kata seorang petugas sambil menarik baju mahasiswa tersebut sambil mengeplakinnya.

Sedangkan petugas lainnya yang memakai peci, hanya membuka jalan lewat mahasiswa yang di tengah ditarik-tarik tersebut.

Setelah ditelusuri, teryata Mahasiswa yang di keplakin tersebut bernama Jayani seorang anggota dari Keluarga Mahasiswa Lebak (Kumala) Perwakilan Serang.

Informasi yang di dapat, dari Ketum Kumala Perwakilan Serang, Rusmani mengatakan, kejadian tersebut berlangsung pada saat sumpah jabatan 85 DPRD berlangsung.

"Nah, mereka mau pasang spanduk dan salah startegi. Bukannya pasang spanduk terlebih dahulu, malah nyebarin press rilisnnya terlebih dahulu. Langsung saja di tangkap di dalam ruangan," ungkapnya melalui pesan singkatnya, Senin(2/9/2019).

Atas kejadian tersebut, Rusmani pun mengaku, akan melakukan pelaporan kepada Polda Banten.

 "Malam ini kita mau berangkat ke Polda untuk melaporkan kerjadian tadi." tandasnya.

 

 

Go to top