Peduli Gempa, Aparatur Desa Cikande Galang Dana

Peduli Gempa, Aparatur Desa Cikande Galang Dana

detakbanten.com JAYANTI -- Peduli terhadap korban gempa di Palu, Donggala dan Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng) dan Sulawesi Barat (Sulbar) aparatur pemerintah Desa Cikande, Kecamatan Jayanti melakukan pengumpulan bantuan dengan membuat posko bantuan di kantor Desa Cikande.

Rencannya Posko tersebut akan dibuka selama 3 hari kedepan untuk menerima sekaligus menyalurkannya kepada para korban.

“Kami sangat prihatin dengan bencana yang terjadi di Palu, Donggala dan Sigi. Mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini dapat sedikit membantu para korban disana.” ujar Plt Kades Cikande Madsuri.

Madsuri menjelaskan nantinya posko yang dibuatnya tersebut akan menerima bantuan dari masyarakat termasuk pegawai Desa Cikande berupa pakaian layak pakai, makanan maupun donasi berupa uang.

“Kami juga berencana akan menggalang bantuan dari desa-desa lain di Kecamatan Jayanti agar bantuan yang dikumpulkan semakin banyak,” jelas Madsuri.

Madsuri juga mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kepedulian antara sesama manusia yang saat ini ditimpa musibah gempa bumi dan tsunami.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan ini kepakeaan dan kepeduliaan kita semakin terasah terhadap mereka yang sedang membutuhkan,” pungkasnya.

Go to top