Disperindag Tangsel Operasi Persediaan Minyak Curah Seminggu Sekali

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Tangsel, Heru Agus Santos Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Tangsel, Heru Agus Santos

Detakbanten.com, TANGSEL - Minyak curah di Tangerang Selatan terus dalam pengawasan terkait persediaanya.

Operasi yang dilakukan Disperindang seminggu rutin ini dengan tujuan memantau persediaan minyak curah yang ada dilapangan.

"Dari hasil pemantauan dilapangan kami menganggap perlu ada campur tangan Pemerintah teruntuk memastikan distribusi minyak curah itu dari distibutor bisa langsung diserahkan kepedagang-pedagang," ungkap Heru Agus Santoso, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan saat di wawancarai detakbanten.com, Rabu (6/4/2022).

Menurutnya, operasi dilakukan dengan harapan persediaan minyak goreng pasokanya dapat terjaga dan harganya dapat terjangkau oleh masyarakat.

Operasi minyak curah melibatkan PT. IRN Rajawali Nusindo Indonesia, UPT Kepala Pasar dan para pedagang yang ada di Tangerang Selatan.

Saat ini harga minyak curah dari Pemerintah dipasaran berada di angka Rp.15.500.00.

Terkait pelaksanaannya, operasi minyak curah dilakukan seminggu sekali karena memang sesuai dengan kouta yang diperoleh dari produsen.

Dilakukannya pemantauan ini Disperindag terus memantau kesediaan minyak curah agar terus cukup tersedianya dan bisa diakses mudah oleh para pedagang. (Raf/Fah)

 

 

Go to top