Desa Bonisari Salurkan Bantuan Paket Sembako dari Kemensos RI

Desa Bonisari Salurkan Bantuan Paket Sembako dari Kemensos RI
detakbanten.com PAKUHAJI - Pemerintah Desa Boni Sari , Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang menyalurkan Bantuan Sosial Covid -19 dari Bpk.Presiden Ir.Joko Widodo melalui Kementrian Sosial RI Kepada warga yang terdampak Covid-19. Penyaluran Paket Sembako di bagikan di halaman Kantor Desa Boni Sari, Jum'at (10/7/20)
 
Bantuan Sosial tersebut berupa paket sembako dan makanan siap saji disalurkan sebanyak 2.243 Kepala Keluarga di Desa Boni Sari yang terdampak Covid-19. 
 
H. Mulyadi Kepala Desa Boni Sari mengatakan, Syukur dan Alhamdulillah Sumber bantuan Sosial Berupa Paket Sembako dari Bapak Presiden Ir.Joko Widodo melalui Kemensos RI sudah direalisasikan Kepada warga yang terdampak Covid-19 
 
"Bantuan Sosial paket sembako ini dibagikan kepada warga yang memang benar-benar membutuhkan dan layak menerimanya. Dimana warga yang saat ini kesulitan kelangsungan hidupnya di tengah Pandemi, bisa terbantu dengan adanya bantuan paket sembako" kata H.mulyadi Kades Boni Sari kepada DetakBanten.com ,Jum'at,10/7/2020
 
Dikatakannya H.Mulyadi, Pengajuan data untuk bantuan Sosial dari Kemensos sebanyak 3.221 Kepala Keluarga, namun saat ini yang baru diterima sebanyak 2.243 Kepala Keluarga di Desa Boni Sari
 
"Dari data yang di ajukan 3.221 KK yang baru turun sekarang 2.243 KK, ya mudah-mudahan sisa nya segera bisa turun sesuai dengan data yang kita ajukan"ungkap nya
 
H.Mulyadi berharap kepada warga yang belum mendapatkan bantuan sosial agar bisa di mengerti dan di pahami bersama.
 
"Kami sih Desa pengennya warga kebagian semua, namun kan ada mekanisme nya dalam pengajuan bantuan ini dan juga ada tahapan-tahapannya, ya mudah-mudahan bagi yang belum kebagian kedepannya dapet dari sumber bantuan lain, jadi saya harap warga bisa sabar dan dipahami bersama"ungkap kades 
 
H. Mulyadi juga mengatakan sumber bantuan Paket sembako dari kemensos agar bisa berkelanjutan di tengah-tengah Pandemi saat sekarang ini, sehingga warga yang terdampak belum mendapatkan bisa terkaper. (Ardy/day)
 

 

 

Go to top