Cuaca Ekstrem di China Telan Ribuan Korban Jiwa

Cuaca Ekstrem di China Buat Ribuan Orang Dievakuasi Ilustrasi : Sasa/db Cuaca Ekstrem di China Buat Ribuan Orang Dievakuasi Ilustrasi : Sasa/db

Detakbanten.com, DUNIA — Kabar buruk kembali datang dari China. Hujan lebat, cuaca panas, dan hujan es akibat cuaca ekstrem dalam beberapa pekan terakhir menyebabkan ribuan orang di evakuasi dan beberapa bencana alam yang akan terjadi dalam beberapa bulan mendatang.

Pihak berwenang memperingkatkan setelah hujan lebat di beberapa bagian negara telah merenggut korban jiwa. Xinhua menuturkan peringatan telah diberlakukan pada Selasa (4/7/2023).

Peringatan bencana diumumkan khususnya untuk sebagian besar wilayah tengah dan barat daya.

Sebelumnya, menimbulkan kerusakan infrastruktur di provinsi Shaanxi, China barat laut akibat hujan deras. Sementara itu, hujan lebat di wilayah Mongolia Dalam memicu banjir bandang yang merenggut satu korban jiwa dan dua orang hilang pada Minggu (2/7), sebut jaringan televisi CCTV.

Petugas setempat juga menyebut lebih dari 10.000 orang di provinsi Hunan tengah di evakuasi akibat banjir pekan lalu yang telah merusak lebih 2.000 rumah. Dilaporkan pula, hujan deras telah mengguyur di berbagai bagian China selatan, termasuk provinsi barat daya Guizhou.

Media pemerintah CGTN menyebut, petugas penyelamat sudah memindahkan orang dan ternak yang aman dari banjir dan tanah longsor.

Hujan deras juga mengguyur sebagai bagian Provinsi Yunnan seperti sungai selama akhir pekan, sementara tanah longsor terjadi di Provinsi Sichuan, serta barat daya, merenggut beberapa korban jiwa pekan lalu.

Banjir China bertepatan dengan rekor gelombang panas di China, dimana ahli Meteorologi memperingatkan penduduk ibu kota Beijing dan daerah lain untuk menetap dirumah. Pasalnya, suhu wilayah mencapai di atas 35°C.

 

 

Go to top