ABG di Tangerang Jadi Korban Pemerkosaan dan Penyekapan

ABG di Tangerang Jadi Korban Pemerkosaan dan Penyekapan

detakbanten.com Kriminal - Seorang anak baru gede (ABG) perempuan berusia 17 tahun dilaporkan menjadi korban penyekapan di sebuah gudang rumah di kawasan Cibodas, Kota Tangerang, Banten. Korban juga diperkosa pelaku berinisial YH (19).

"Selama kurang lebih 10 hari, korban berada di gudang lantai dua terlapor dan terlapor telah menyetubuhi korban," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi dikutip detikcom Selasa (29/10/2024).

Ade Ary mengatakan peristiwa terjadi pada Jumat (18/10). Korban mulanya berkenalan dengan pelaku melalui media sosial (medsos) Facebook. Setelah menjalin hubungan, mereka pun sepakat untuk bertemu di kawasan Jakarta Barat.

"Hubungan korban dengan pelaku menurut keterangan awal korban, berpacaran dengan berkenalan melalui Facebook," ujarnya.

Pelaku lantas mengajak korban untuk ke rumahnya di kawasan Cibodas, Kota Tangerang. Saat itulah korban disekap dan diperkosa di gudang rumah pelaku.

"Korban menjelaskan, jika korban menolak, maka terlapor akan mengikat korban dengan tali," tuturnya.

Singkat cerita, korban berhasil melarikan diri dari rumah pelaku. Korban dibantu saksi untuk pergi ke Polsek Jatiuwung untuk melaporkan peristiwa yang terjadi.

Pihak kepolisian saat ini masih melakukan serangkaian pendalaman. Pelaku penyekapan dan pemerkosaan korban tengah diburu.

"Untuk korban telah divisum kebidanan dan visum luar. Korban telah dikembalikan kepada orang tua. Hari ini kami masih melakukan upaya untuk cari dan tangkap pelakunya," tuturnya.

 

 

Go to top