Warga Minta Pemkab Bangun Jalan Lanjutan Kedaton Pasar Kemis

Warga Minta Pemkab Bangun Jalan Lanjutan Kedaton Pasar Kemis

detakbanten.com PASAR KEMIS -- Warga Pasar Kemis meminta agar Pemkab Tangerang segera membangun jalan lanjutan Pasar Kemis Kedaton, jalan yang menghubungkan pasar Cikupa dan akses jalan tol Merak Jakarta ini, merupakan jalan yang aksesnya banyak dilalui kendaraan, apalagi saat ini sejumlah pengembang besar seperti pengembang Alam Sutra sudah membangun perumahan.

"Kalau tidak diantisipasi dari sekarang, 5 sampai dengan 20 tahun kedepan akan semakin krodit karena arus urbanisasi akan mengalami peningkatan," terang Tokoh Masyarakat Pasar Kemis H Muhamad Hasan.

Lebih jauh pria yang kini menjabat Ketua Karang Taruna Pasar Kemis ini berharap bukan hanya akses Kedaton - Pasar Kemis saja, jalan Sepatan - Daon dan Jalan Sepatan - Mauk juga harus dibangun dan diperlebar juga, kedua ruas jalan tersebut merupakan akses utama yang banyak digunakan warga.

"Seiring menjamurnya perumahan di wilayah Pasar Kemis, Rajeg, Sepatan dan Mauk, maka dari itu Pemkab Tangerang harus segera melebarkan dan membangun jalan tersebut." terang Haji Muhamad Hasan.

Sementara PLT Camat Pasar Kemis Tisna Hambali mengatakan, sejak dirinya menjabat Camat Rajeg sudah mengusulkan agar akses jalan Cikupa - Pasar Kemis - Rajeg diperlebar, karena ruas jalan tersebut sudah tumbuh ratusan perumahan dan industri. PLT Camat Pasar Kemis Tisna Hambali mengapresiasi kinerja Bupati Tangerang, sudah berhasil merealisasikan pelebaran jalan Pasar Kemis - Kedaton.

"Alhamdulillah Perusahaan- perusahaan di Pasar Kemis sedikit demi sedikit sudah mulai menyadari manpaat dari pelebaran jalan, semoga pelebaran dan pembangunan jalan bisa sampai ke jalan Rajeg - Mauk." tandasnya.

Go to top