PSSI Dibekukan, Perserang Tetap Bersiap

PSSI Dibekukan, Perserang Tetap Bersiap

Detakbanten.com SERANG – Dibekukkannya PSSI oleh Menpora, tidak membuat kesebelasan Perserang vakum. Malahan, mereka tetap bersiap untuk berlaga di kompetisi Divisi Utama, yang akan digeber mulai akhir pekan nanti.

Manajer Perserang, Deddy Setiadi membenarkan hal tersebut. Kata dia, tidak ada halangan apapun untuk persiapan Laskar Singandaru (julukan Perserang). Perserang tetap pada konfirmasi awal dari PSSI. Akhir pekan ini, akan melawan Villa 2000 di Stadion Maulana Yusuf, Ciceri, Kota Serang.

"Bahkan, pada manajer meeting yang dilakukan Senin (20/4) malam, tidak ada kemunduran jadwal atau apapun juga. Kick off Divisi Utama dimulai 26 April ini," ucapnya.

Makanya, lanjut Deddy, persiapan tetap digalakkan. Yang teranyar, mereka baru saja melakukan rapat koordinasi terkait panitia pelaksana (panpel) pertandingan, pada Selasa (21/4).

"Perserang kan jadi tuan rumah di pertandingan perdana. Jadi, persiapan kini sedang sibuk dimatangkan. Dari persiapan izin penyelenggaraan ke Mabes Polri, kesiapan Stadion Maulana Yusuf sedang dimaksimalkan," ucapnya.

Terpisah, Kapten Perserang, Maulana Hasanudin mengaku tidak ada masalah dengan Perserang. Ia bersama rekan-rekannya, tetap intensif latihan di Stadion Heroik Grup I Kopassus. "Kami kan harus fokus dengan laga melawan Villa 2000, Minggu (26/4). Masalah lainnya, tidak kami fikirkan," kata Hasanudin.

Mantan punggawa Persipasi Bekasi itu pun menyatakan, akan tampil all-out di laga perdana nanti. Pasalnya, para pemain telah bertekad memberi kemenangan bagi masyarakat Kabupaten Serang. "Itu tekad kami. Mudah-mudahan, bisa kami wujudkan," pungkasnya.

 

 

Go to top