Ormas PPBNI Jambe Gelar Santunan Yatim Piatu

Ormas PPBNI Jambe Gelar Santunan Yatim Piatu

detakbanten.com TANGERANG -- Dalam rangka mengenalkan ormas PPBNI Satria Banten kepada warga, DPAC PPBN menyelenggarakan bantuan sosial kepada anak yatim pada hari Minggu (19/09/2021),

Acara yang digelar di kantor Sekretariat PPBNI di Desa Jambe tersebut berjalan lancar, ketua DPC PPBNI Kabupaten Tangerang Ari Asari Marnan, bersama pengurus DPAC Kecamatan Jambe menyerahkan bantuan kepada 80 anak yatim di tiga ranting desa yakni ranting desa Pasir Ancol, ranting Desa Sukamanah, dan ranting Desa Taban.

" Alhamdulillah acara santunan anak yatim piatu di DPAC Kecamatan Jambe berjakan dengan aman dan lancar,'terang Unang Ketua DPAC Jambe.

Ujang mengatakan, sekitar 80 anak yatim di Jambe diberikan santunan oleh DPAC PPBNI Jambe, kegiatan yang melibatkan seluruh pengurus tersebut merupakan kegiatan positif, apalagi memberikan anak yatim piatu merupakan perintah yang tertuang didalam Alquran.

" Kita berharap agar santunan ini bisa mengobati luka anak yatim yang ditinggalkan oleh orang tuanya,"terang Ujang.

Hal senada juga dikatakan Sekjen ormas PPBNI Jambe Jamhari, menurut dia, kegiatan santunan ini disuport oleh seluruh Pengurus DPAC PPBNI, bahkan Pembina DPAC PPBNI bapak Hartanto juga terlibat sebagai Donatur.

" Kami mengapresisasi acara santunan yatim ini, semoga acara ini bisa terus dilalsanakan,"tandasnya.

 

 

Go to top