Hanyut di Sungai, Pelajar Asal Serdang Bedagai Ditemukan Tim SAR Gabungan Meninggal Dunia

Kondisi rumah duka pelajar asal Serdang Bedagai hanyut di sungai Bedagai.(istimewa). Kondisi rumah duka pelajar asal Serdang Bedagai hanyut di sungai Bedagai.(istimewa).

Detakbanten.com I SERDAN BEDAGAI – Seorang pelajar asal Kabupaten Serdang Bedagai bernama Budi (16) tenggelam terbawa arus saat mandi di aliran sungai Bedagai, tepatnya di di PT Tambak Timur Jaya berada di Dusun 2, Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai.

Mariman, ayah korban mengatakan, awalnya korban bersama keluarganya liburan di pinggir sungai Bedagai, tepatnya di PT Tambak Timur Jaya berada di Dusun 2, Desa Tebing Tinggi, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai.

“Mau liburan lebaran sekaligus mencari kepah, kebetulan air sungai surut, lalu korban mencoba menyeberang sungai,” paparnya, Kamis (27/4/2023).

Menurutnya, mereka masih melihat korban berada di tengah sungai. Tiba-tiba korban terlihat tenggelam, keluarganya mencoba melakukan pertolongan, namun korban langsung menghilang.

“Sempat terlihat korban tenggelam, kami sudah berusaha menolong dan melakukan pencarian, namun korban tidak juga ditemukan,” ungkap Mariman.

Kata dia, berkat kerja keras pencarian yang dilakukan masyarakat, nelayan dan personil Basarnas Medan, akhirnya tadi pagi jasad korban telah ditemukan, namun kondisinya meninggal dunia.

“Korban masih sekolah kelas 2 di SMA Negeri 1, ucapan terima kasih atas kerja keras semuanya hingga anak kami dapat ditemukan,” bilangnya.

Terpisah, Humas kantor Basarnas Medan, Sariman Sitorus menjelaskan, sebanyak 6 personil rescuer kantor Basarnas Medan diterjunkan untuk melakukan pencarian seorang pelajar asal Kabupaten Serdang Bedagai yang hanyut di sungai Bedagai.

“Ada 6 personil rescuer diterjunkan untuk membantu pencarian seorang remaja yang hanyut di sungai Bedagai,” ucapnya.

Dia menambahkan, hasil kerja keras tim SAR gabungan, akhirnya jasad korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dengan jarak puluhan meter dari lokasi awal dilaporkan hanyut.

“Jasad korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dan langsung diserahkan ke pihak keluarga,” ungkapnya.

Sariman menambahkan, laporan yang diterima kantor Basarnas Medan, korban diketahui bernama Budi seorang pelajar SMA Negeri 1 Tanjung Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai hanyut terbawa arus saat hendak menyeberang sungai Bedagai.

“Korban dilaporkan hilang terbawa arus sungai saat hendak menyeberang sungai,” bilangnya.(ap).

 

 

Go to top