GPDI Tanjungbalai Dapat Fasilitas Air Bersih dari Lions Club

GPDI Tanjungbalai Dapat Fasilitas Air Bersih dari Lions Club

detakbanten.com Tanjungbalai (Sumut)-Jemaat Gereja pentakosta di Indonesia (GPDI) Jalan Lingkar utara Kelurahan Sirantau kecamatan Datuk bandar Kota Tanjungbalai mendapatkan air bersih berupa sumur bor sumbangan dari Lions Club Internasional Distrik 307-A2, Minggu (24/12/2023).

Penyerahan 1 unit sumur bor yang dibangun pihak Lions Club sebagai wujud kepedulian terhadap kebutuhan air bersih bagi Jemaat Gereja pentakosta di Indonesia (GPDI) Jalan Lingkar utara Kelurahan Sirantau kecamatan Datuk bandar Kota Tanjungbalai .

"Hari ini kita meresmikan pembangunan Sumur bor air bersih, tujuannya untuk manfaat Jemaat dan masyarakat sekitar sini bisa memanfaatkan air bersih," Hal ini diungkapkan Ketua Panitia Pembangunan Lion club Darmawan Yusuf.

Dikatakannya terkhusus untuk masyarakat sekitar sini jangan ragu untuk menggunakan air bersih tersebut , karena Pimpinan Gereja pentakosta sudah menghibahkan tanah tersebut untuk dijadikan sumur bor, dan bisa digunakan untuk umum.

"Bukan hanya jemaat gereja sini saja bisa menggunakan air sumur bor ini akan tetapi Masyarakat sekitar juga bisa memanfaatkan air tersebut," ujarnya

Mewakili Jemaat Gereja pentakosta di Indonesia (GPDI) Tanjungbalai mengatakan Terima kasih kepada lion Club atas kepedulian kepada kami

"Kami berdoa semoga Lion club smgkin makmur tuhan memberkati," ungkapnya.

Sementara Mewakili Lion club Medan Golden Estate Leo Lopulisa mengatakan mudah-mudahan Lion club kedepannya masih bisa memberikan bantuan untuk Tanjungbalai.

"Mudah-mudahan Masyarakat sekitar terbantu, Semoga sumur bor ini dapat membawa manfaat bagi kita semua," Ungkapnya.

Ketua DPRD Tanjungbalai Tengku Eswin mengungkapkan Apresiasi kepada lion Club.

"Kita Apresiasi setinggi-tingginya apa yang sudah dilakukan lion club, Mari kita doakan Lion club semangkin berjaya," pungkasnya.

 

 

Go to top