⁠⁠⁠Festival Wisata Halal Banten

⁠⁠⁠Festival Wisata Halal Banten

detakbanten.com Kota Tangerang-Sekolah Tinggi Ekonomi Syariah Islamic Village menggelar Festival Wisata Halal Banten 2017 di Kampus DIKTI STES Islamic Village Karawaci, Kota Tangerang.

Festival ini dilaksanakan selama dua hari. Mulai 12 hingga 14 Mei.

Wisata halal Banten 2017 ini merupakan festival pertama untuk mendukung Banten menjadi dinasti kuliner pertama di Indonesia. "Meskipun sebetulnya kita keduluan dengan daerah Aceh dan NTB. Namun kita akan tetap optimis menjadikan wisata kuliner Banten ini menjadi yang terbaik. Kita jadi leader untuk akademisi ini yang perdana. Kita berharap acara hari ini akan sukses," tutur ketua Panitia Abdul Rahman pada Jumat, (12/5/2017).

Lebih lanjut Abdul mengatakan, kenapa pihaknya ingin menjadi salah satu disnati wiasata halal selain Aceh dan NTB. Karena Provinsi Banten ini dilihat dari sisi kultur masyarakat sangat mendukung sekali menjadi disnati wisata halal untuk Banten. Mudah-mudahan apa yang kita inginkan usai acara ini dapat terwujud," ujar Abdul.

Adapun acara yang akan disajikan, Talk Show, Bazaar Kuliner Halal, Perlombaan, Pameran Multi Produk dan Seni Budaya Banten dihadiri oleh kementerian pariwisata, Kepala Dinas Pariwisata Banten, kota dan kabupaten, DPR RI, DPRD kota dan DPRD Kabupaten.

 

 

Go to top