Dua Hari Diguyur Hujan,Beberapa Titik Di Kota Tangerang Banjir

BPBD saat membantu warga di jl Halim perdana kusuma BPBD saat membantu warga di jl Halim perdana kusuma

detakbanten.com Kota Tangerang- Dua hari diguyur hujan beberapa titik di wilayah kota Tangerang terendam banjir, untuk itu walikota Tangerang H Arief R Wismansyah bersama para SKPD terkait turun langsung meninjau banjir, Jumat (26/2/16).

Dalam pantauannya, ada beberapa wilayah yang terendam banjir seperti,wilayah periuk, rawa Bamban yang sudah tergenang air setinggi 60-70 cm, dan jalan Halim Perdana Kusuma dengan ketinggian mencapai 30 cm.

" Ya,untuk saat ini pemerintah kota menyiapkan tempat tempat pengungsian untuk para warga yang terkena banjir" ujar Wahyudi Kabag Humas Pemkot Tangerang.

Wahyudi juga menambahkan, dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang juga sudah siap membantu warga yang akan melakukan aktivitas sehari hari dengan menurunkan beberapa perahu karet beserta personilnya.

"Beberapa perahu karet sudah siap membantu warga ,seperti halnya tadi saat warga akan menyebrang dan mengungsi ke tempat yang tidak banjir, ataupun yang akan melakukan aktivitasnya, ya Pemkot akan menyiapkan semuanya," ujarnya lagi.

Sementara Frans salah satu warga Total Persada mengatakan, air sudah mulai naik dari pukul 03.00 wib, dan saat ini ketinggian sudah mencapai 1 meter. Namun sampai saat ini belum ada tempat pengungsian untuk warga.

" Untuk itu kami minta kepada pemkot untuk segera mendirikan posko-posko tempat pengungsian, sebab kami takut hujan kembali turun dan ketinggian air akan naik lagi, memang sih banjir sudah biasa tiap tahun di wilayah ini," katanya.

 

 

Go to top