Edukasi Gaya Hidup Menabung Sejak Dini Melalui Kreativitas Celengan Hias

Edukasi Gaya Hidup Menabung Sejak Dini Melalui Kreativitas Celengan Hias

Detakbanten.com, Tangsel - Dalam rangka mewujudkan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, Mahasiswa Program Studi Sarjana Akuntansi S1 Universitas Pamulang melaksanakan kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat (PMKM) di Mushollah Al-Hidayah, Minggu (23/10).

Dalam kegiatan ini, tim mahasiswa menjelaskan materi edukasi tentang Gaya Hidup Menabung Sejak Dini melalui Kreativitas Celengan Hias dengan peserta yang hadir yakni anak-anak usia 5-12 Tahun. Dengan mengajarkan untuk gemar menabung sejak dini, dapat melatih Anak-anak agar mengerti dalam menyimpan uang.

Foto 2

Membuat celengan hias merupakan sarana untuk mengajak anak-anak melatih daya kreativitasnya. Mulai dari proses mewarnai, menempelkan hasil mewarnai dicelengan kaleng menjadi celengan hias buatan sendiri. Anak-anak pun dapat menghargai hasil karya sendiri.

“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan anak-anak Desa Kalisuren memiliki kemampuan pengelolaan keuangan pribadinya dengan baik serta mendapat pemahaman tentang bagaimana anak-anak dapat mengatur keuangan berapa yang digunakan untuk jajan dan berapa yang ditabung” kata Ketua PMKM, Chusnul Ilmia.

Bahan yang digunakan juga mudah didapatkan seperti :
1. Celengan polos
2. Sticker
3. Lem
4. Kertas Warna
5. Spidol

Dengan bahan tersebut anak-anak bisa berkreativitas sebaik mungkin, agar anak-anak mau menabung maka celengannya juga harus bagus dan unik.

Foto 3

Ketua Mushollah Al-Hidayah, Abas, M.Pd.I., mengatakan bahwa "Kegiatan ini sangat positif bagi para Anak-anak Desa Kalisuren, diharapkan dapat meningkatkan literasi keuangan bagi anak-anak melalui edukasi pentingnya menabung. Dan materi yang diberikan dapat diaplikasikan dengan baik dan bermanfaat bagi anak-anak Desa Kalisuren.”

Kegiatan PMKM ini diakhiri dengan pemberian cenderamata bagi anak-anak Desa Kalisuren, dilanjutkan penyerahan plakat secara simbolis yang diberikan Dosen Pembimbing kegiatan PMKM Program Studi Akuntansi S1 Universitas Pamulang kepada Ketua Mushollah Al-Hidayah Desa Kalisuren, kemudian acara ditutup dengan Pembacaan Do’a dan sesi foto bersama.

Penulis : Chusnul Ilmia, Diana Fitri Lestari, Putri Amanti, dan Widia Nur Saputri.
Dosen Pembimbing : Khusnul Khuluqi, S.E., M.Ak
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prodi Akuntansi Program Sarjana Universitas Pamulang

 

 

Go to top