Bupati Tangerang Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman Selama Ramadhan

Bupati Tangerang Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman Selama Ramadhan

Detakbanten.com, Tangerang -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang memastikan ketersediaan kebutuhan bahan pokok selama Ramadhan aman. Meski beberapa item pangan mengalami kenaikan harga.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menyampaikan terkait hal ini setelah diadakannya rapat Forkopimda di Pendopo Bupati Ki Samaun Kota Tangerang, yang digelar pada Jumat (1/4/2022).

Dari laporan yang diterima dan berbagai data yang disajikan bahwa semua kebutuhan bahan pokok seperti minyak goreng dan bahan pokok lainnya dalam kondisi aman sampai bulan suci ramadhan dan hari raya idul fitri.

Kendati demikian, dari pantauan di pasar dia menuturkan adanya kenaikan di beberapa item barang. “Untuk stok masih aman akan tetapi menjelang ramadhan dan lebaran ada harga yang mulai merangkak naik dan harus terus dipantau agar tidak terjadi lonjakan yang terlalu signifikan diantaranya
harga-harga komoditas kebutuhan pokok seperti minyak goreng, daging ayam, daging sapi, beras, cabe, bawang, serta kebutuhan pokok lainnya.

bahan pokok

Menurutnya apabila nanti pada saat puasa atau pun menjelang Idul Fitri atau lebaran, Pemerintah Kabupaten Tangerang akan terus memantau komoditas harga pangan tersebut. Apabila terjadi kenaikan harga maka Pemerintah Kabupaten Tangerang akan melakukan operasi pasar.

Memperkirakan kenaikan harga bahan pokok masih akan terjadi selama Ramadhan dan Idul fitri, kenaikan harga tersebut akan terjadi dalam tiga fase. Fase pertama terjadi menjelang Ramadan seperti saat ini. pada tiga hari sampai dengan satu minggu menjelang Ramadan akan terjadi kenaikan karena tingginya permintaan dari masyarakat. “Kita memiliki masyarakat yang turun temurun berbudaya dalam menyambut awal Ramadan menyajikan makanan-makanan istimewa,” Ujarnya.

Pada fase kedua ini, melihat selalu ada kendala akibat distribusi komoditas yang berbenturan dengan arus mudik. “Fase kedua ini banyak terjadi kendala di distribusi karena beberapa komoditas harus terganggu dengan adanya arus mudik lebaran,” Pungkasnya. 

Bupati Tangerang bahan pokok bulan maret 2

Terakhir, fase terjadi pada 2-3 hari setelah Idulfitri harga akan naik karena banyak komoditas yang tidak dapat ditemui di pasar akibat pedagang yang masih mudik kondisi ini yang mana rutin terjadi setiap tahunnya.

Adapun mengenai kenaikan harga dan kelangkaan beberapa bahan pokok yang terjadi selama beberapa waktu terakhir, menurut Bupati harus menjadi tanggung jawab bersama, termasuk jajaran lain yang memiliki keterkaitan dengan urusan harga pangan.

Dari hal ini, dia juga mengingatkan kembali kepada seluruh jajarannya untuk memantau kebutuhan bahan pokok menjelang Ramadhan dan Lebaran guna menghindari keresahan di masyarakat. (Adv)

Go to top