Pengprov PRSI Banten Sudah Punya Amunisi

Pengprov PRSI Banten Sudah Punya Amunisi

detakbanten.com SERANG – Menjelang pelaksanaan Prakualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra PON) XIX, cabang olahraga (cabor) renang sudah memiliki amunisi. Hal itu terlihat jelas dengan dikantonginya 12 nama atlet yang didapat dari pengurus cabang (pengcab) Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Provinsi Banten.

Sekretaris Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) PRSI Banten, Jajang Drajat membenarkan hal tersebut. Kata dia, saat ini, mereka sudah mengantongi 12 nama perenang yang masuk calon peserta pemusatan latihan daerah (pelatda). Mereka terdiri dari enam atlet putra dan enam atlet putri.

Enam atlet putra adalah Eki Hamida (Kabupaten Tangerang), Refa Maulana (Kota Tangerang), Kristina Aristya Utomo (Kabupaten Tangerang), Alifka Iksan (Kota Cilegon), Indra S (Kabupaten Tangerang), dan Dwiko Raharjo (Kota Tangerang Selatan).

Lalu, untuk enam putri adalah Sefiana Aliya, Argiya Laila Fitri (Kabupaten Tangerang), Amanda April, Sarah Syarifah (Kota Cilegon) dan Nidia Gotami (Kota Tangerang).

Jajang menjelaskan, 12 perenang tersebut, didapat dari hasil seleksi administrasi yang dilakukan pihak PRSI Banten. Penilaiannya, prestasi mereka selama satu tahun belakangan di ajang provinsi seperti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IV Banten dan level nasional seperti Kejuaraan Nasional (Kejurnas).

"Syukur Alhamdulillah kita sudah punya amunisi untuk berlaga di Pra PON nanti," ujar Jajang.

Tapi, Jajang menegaskan, 12 perenang tersebut belum tentu mewakili Banten di Pra PON nanti. "Kepastian mereka ikut atau tidak, itu tergantung KONI Banten. Data yang kami peroleh, kini sedang diverifikasi oleh KONI Banten. Nantinya, mereka lah yang menentukan, siapa saja perenang Banten yang boleh ikut Pra PON," jelasnya.

 

 

Go to top