Kapolsek Panggarangan Jadi Tukang Sunat

Kapolsek Panggarangan Jadi Tukang Sunat

Detakbanten.com LEBAK-Kapolsek Pangarangan, Kabupaten Lebak, Banten AKP Tatang Warsita mahir menyunat.

Dalam acara sunatan massal yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Daarul Ibtida sebagai kegiatan perayaan keagamaan Maulud Nabi dan Haul Syekh Abdul Qodir Jaelani, Rabu (3/1/2018).

AKP Tatang menjadi petugas medis melakukan khitan didampingi Asisten Paramedis Danramil Panggarangan, Kapten Yan Tirtayasa dan Mantri H. Alwin dengan Asisten Paramedis Pekik Ikrar M.S.Kep Ners (Petugas Puskesmas Panggarangan).

"Allhamdulillah ada 10 anak yang menjadi peserta khitanan massal ini, yang terlaksana dengan aman, lancar dan berjalan kondusif," jelas Tatang.

Menurut Tatang, keahlian yang dimilikinya adalah anugerah dari tuhan, sehingga perlu diamalkan kepada yang membutuhkan agar lebih bermanfaat.

"Ini sebagai wujud juga bhakti Polri kepada masyarakat. Mudah-mudahan sinergitas masyarakat dan Polri terus terbangun," katanya.

Endin orang tua anak peserta khitan massal ini mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Panggarangan dan instansi terkait atas digelarnya bakti sosial tersebut.

Orang tua Herdin (7 th) ini mengatakan, jarang sekali seorang Kapolsek memiliki keahlian seperti khitan ini.

"Saya tidak mengira Polisi bisa mengkhitan. Apa lagi seorang Kapolsek, mau repot-repot melakukan khitan," pungkasnya.

 

 

 

Go to top