Unik, Kecamatan Benda Gelar Lomba Memandikan Jenazah

Lomba memandikan jenazah di Kecamatan Benda, Kota Tangerang. Lomba memandikan jenazah di Kecamatan Benda, Kota Tangerang. Khanif

detakbanten.com KOTA TANGERANG-Festival Kampung Merdeka di Kecamatan Benda, Kota Tangerang berlangsung semarak, Selasa (29/8/2017). Uniknya, acara yang berlangsung dalam rangka memperingati HUT RI ke-72 ini diadakan lomba memandikan jenazah.

Sebelum memulai memandikan jenazah, para peserta lebih dulu diberikan sosialisasi untuk mengafani jenazah yang baik sehingga proses kafan dan memandikan jenazah menjadi sempurna.

Camat Benda Teddy Roestendi mengatakan, saat ini amil yang memandikan jenazah sudah berumur sepuh dan yang anak muda belum ada pengetahuan. Sehingga bila ada yang meninggal di wilayah lebih dari satu orang secara bersamaan mengalami kesulitan.

"Proses memandikan jenazah juga menjadi lama karena kekurangan amil. Makanya kegiatan ini kita harapkan timbul anak muda yang punya kemampuan untuk memandikan jenazah," katanya.

Untuk peserta, lanjut Camat, diambil dari 1 kelurahan sebanyak 2 orang yang terdiri dari pria dan wanita. Total ada lima kelurahan dengan 10 peserta. "Pesertanya memang kita batasi karena memandikan jenazah butuh waktu minimal 30 menit," ucapnya seraya berharap kedepan adanya regenerasi amil yang memandikan jenazah di setiap kelurahan.

Salah seorang peserta, Heri sutrisna (16) dari Kelurahan Benda mengaku bangga bisa ikut lomba mengkafani dan memandikan jenazah ini. Menurutnya, lomba ini sangat bermanfaat karena menjadikan pengetahuan lebih luas. "Kalau cara-caranya sudah tau tapi praktik sebenarnya saya belum mengalami," jelas Heri.

Tambah dia, memandikan jenazah adalah tugas yang mulia dan membantu sama lain. Dirinya berharap kegiatan ini juga berkelanjutan agar ada regenerasi akik memandikan jenazah, khususnya di Kecamatan Benda.

Pantauan, para peserta tampak serius mengikuti sosialisasi kafan dan memandikan jenazah yang diberikan oleh amil. Dewan juri menilai cara-cara peserta dalam memandikan jenazah. Selain lomba memandikan jenazah juga digelar lomba karaoke, senam masal, tarik tambang futsal dan lomba orasi. Bagi yang beruntung peserta juga bisa mendapatkan doorprize sebanyak 80 hadiah.

 

 

Go to top