Fitron Kampanyekan Masyarakat Pandeglang Bangga Gunakan Produk Usaha Mikro Kecil Menengah Lokal

Fitron Kampanyekan Masyarakat Pandeglang Bangga Gunakan Produk Usaha Mikro Kecil Menengah Lokal

Detakbanten.com, PANDEGLANG - Siapa sangka, jika diolah dengan keahlian, bambu pun bisa menghasilkan kerajinan dengan nilai ekonomi tinggi.

Salah satunya produk anyaman bambu yang diolah warga Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten, menjadi songkok atau kopiah, topi, hingga bingkai foto.

Hal itu disampaikan Anggota DPRD Banten, Fitron Nur Ikhsan di sela-sela mengunjungi pengrajin anyaman bambu di Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten.

"Ini kreatif sekali, potensi lokal yang dikemas menjadi sesuatu yang punya nilai. Kopiah yang saya kenakan nyaman sekali, dan punya nilai seni tinggi," kata Fitron, Jumat 14 April 2023.

Fitron mengajak, masyarakat Kabupaten Pandeglang untuk mencintai produk Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM lokal.

"Ini bisa mengikis budaya flexing dengan merasa keren menggunakan produk custom lokal, bukan bangga menggunakan produk branded yang mahal," katanya.

Politisi Golkar ini mengajak, masyarakat dan pemerintah daerah Pandeglang bersama-sama mengampanyekan beli produk lokal Pandeglang. Lantaran yang dibutuhkan adalah promosi untuk masuk dalam ekosistem pasar.

"Pemerintah punya kewajiban untuk memfasilitasinya. Minimal dengan mendorong pasar temporal dulu. Bisa dijadikan sebagai kampanye penggunaan produk UMKM lokal," ujarnya.

Menurutnya, produk-produk lokal harus terus dikembangkan. "Apapun bentuk kerajinannya kita apresiasi. Kalau kita sudah bangga akan membuat pasar luar Pandeglang merasa tertarik karena jadi trend," terangnya. 

Anggota DPRD Banten, Fitron Nur Ikhsan di sela-sela mengunjungi pengrajin anyaman bambu di Kecamatan Menes, Pandeglang, Banten.

 

 

Go to top