Kantor Direhab, Musrenbang Balaraja Digelar Di GBK

Kantor Direhab, Musrenbang Balaraja Digelar Di GBK

detakbanten.com BALARAJA -- Musrenbang tingkat kecamatan digelar secara serentak, salah satunya adalah Kecamatan Balaraja, hanya saja karena kantor kecamatan Balaraja sedang dalam perbaikan, Musrenbang Balaraja Dialihkan ke gedung bersama keagamaan ( GBK) samping flyover Balaraja.

" Karena kantor kecamatan Balaraja sedang dalam perbaikan, Musrenbang Balaraja dipindah ke Gedung bersama keagamaan"terang Camat Balaraja Yayat Hidayat, Selasa (16/02/2021).

Yayat mengatakan, karena saat ini sedang diberlakukan PPKM Mikro, dan untuk mencegah penularan Covid 19, jumlah undangan yang hadir dibatasi, dengan menerapkan standar protokol kesehatan yang ketat, undangan yang hadir wajib memakai masker dan menjaga jarak.

Dalam Musrenbang kali ini sambung Yayat, issue yang diangkat yakni meningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Usaha Ekonomi Kerakyatan.

" Sesuai dengan Tema RKPD kab. Tangerang. Bahwa usulan prioritas pembangunan di wilayah kecamatan balaraja tidak hanya pada usulan kegiatan Fisik Infrastruktur, namun peningkatan ekonomi masyarakat"terang Yayat.

Pantauan dilapangan, Musrenbang yang dihadiri anggota DPRD Kabupaten Tangerang, Naziel Fikri berjalan dengan lancar, perwakilan masyarakat, kepala desa, tokoh agama nampak hadir, bahkan pembukaan oleh Bappeda Kabupaten Tangerang dilakukan secara virtual.

 

 

Go to top