Jalin Silaturahmi, LSM Geram Gelar Bukber

Jalin Silaturahmi, LSM Geram Gelar Bukber

detakbanten.com Kab. Tangerang-LSM Geram menggelar bukber bersama aliansi LSM Tangerang Raya di Aula Kecamatan Jayanti pada Kamis, (15/6/2017). Dalam acara tersebut hadir Muspika dan kepala desa se Kecamatan Jayanti. 

Acara tersebut bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antar lembaga sosial kontrol di Tangerang Raya, supaya tercipta suasana yang kondusip , penuh kekeluargaan.

Ketua LSM Geram Alamsyah mengatakan acara buka bersama (bukber) di bulan suci Ramadhan ini bertujuan untuk menjalin kekeluargaan yang selama ini sudah terjalin dengan baik. Dia berharap agar kegiatan ini bisa membawa keberkahan apalagi ramadhan ini penuh dengan ampunan.  "Yang datang hari ini teman-teman LSM Se-Tangerang Raya. Kebetulan kami juga mengundang anggota Polsek Cisoka dan Pegawai Kecamatan Jayanti serta beberapa Kades di Jayanti juga banyak yang datang," ujarnya.

Kegiatan positif ini sambung Alamsyah rencananya akan rutin dilaksanakan, karena banyak hikmah yang diambil. "Alhamdulillah di Jayanti ini meskipun banyak aliansi LSM namun kegiatan pembangunan tetap berjalan," ujarnya.

Sementara Ketua LSM Mapan Saefudin Juhri mengapresiasikan kegiatan bukber yaang melibatkan LSM se Tangerang raya. Dia berharap agar momen bukber ini bisa berbagi ilmu pengetahuan, karena LSM harus menjadi mitra bagi pemerintah. "Pemerintah daerah akan lebih nyaman jika LSM bisa memberikan kontribusi bagi pembangunan daerah, tidak hanya saja mengkritik tapi bisa memberikan solusi yang baik demi kemajuan daerah Kabupaten Tangerang," tandasnya.

 

 

Go to top