H-1 Jelang Pencoblosan, Ketua PPK Tirtayasa :Pulau Tunda Diutamakan Distribusi Logistik

H-1 Jelang Pencoblosan, Ketua PPK Tirtayasa :Pulau Tunda Diutamakan Distribusi Logistik

Detakbanten.com, Serang - H-1 jelang pemilihan Bupati dan wakil Bupati Serang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang, mendistribusikan logistik kebutuhan untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di 102 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, Banten.

Dalam pendistribusian logistik, daerah pulau tunda menjadi utama pendistribusiannya, karena wilayah tersebut lokasinya cukup jauh.

"Kalau dari logistik kita sudah distribusikan ke 102 TPS yang ada di Kecamatan Tirtayasa, yang pertama itu kita mulai hari Senin untuk mendistribusikan ke Desa Pulau Tunda. Karena, lokasinya cukup jauh," kata Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Tirtayasa, Muhit di Serang, Rabu.

Ia mengatakan dari jumlah 102 TPS yang ada di Kecamatan Tirtayasa tersebut logistik yang baru terealisasi hanya baru 100 saja. Karena, di 2 TPS lainya itu terkendala banjir yang merendam desa Tengkurak.

"Kalau di Tirtayasa sendiri itu ada 102  TPS dan itu logistik belum terealisasikan semua, tinggal 2 TPS lagi yang belum karena terendam banjir. Tetapi kita sudah cari solusinya untuk memindahkan TPS itu ke tempat yang aman," katanya.

Ia menjelaskan, logistik pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Serang tersebut yang didistribusikan antara lain, berupa kota suara yang didalamnya terdapat surat suara, formulir data pemilih, bilik suara dan dan keperluan alat pencoblosan lainya serta alat pelindung diri sesuai standar protokol kesahatan COVID-19.

Kemudian, lanjut Muhit, di masing-masing TPS tersebut akan menerima satu paket alat pelindung diri (APD) dan satu bilik suara khusus untuk pemilih yang suhu tubuhnya di atas 3.75 derajat.

"Untuk logistiknya kita aman, karena memang pritokol keamananan logistik itu juga kita tingkatkan termasuk alat pembungkus logistik juga sangat sevty," jelasnya.

Ia mengaku, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang dan BMKG dalam mengantisipasi apabil terjadi bencana banjir di wilayahnya.

"Kalau kita untuk mengantisipasi terjadinya banjir lagi, yang pertama. Kita sudah mempunyai titik kordinat untuk pemasangan TPS. Kemudian, setiap petugas TPS iti di instrusikan untuk membuat tempat pemungutan suaranya di lokasi yang aman," kata dia.

Sementara itu, Kapolsek Tirtayasa AKP Hendri Dunad mengatakan, dalam pengamanan distribusi logistik tersebut mendapat pengawalan yang ketat oleh petugas TNI/Polri dan unsur terkait.

"Pengamanan besok, insyaallah kami dari Polsek Tirtayasa siap. Mudah-mudahan besok berjalan aman," katanya.

Ia mengaku, dalam pengamanan pemilihan Pilkada 2020 tersebut pihaknya menerjunkan 40 personel yang terdiri dari anggota bawah kedali operasi(BKO) Polres Serang dan Polsek Tirtayasa.

"Dari personil sendiri, Polsek Tirtayasa menerjunkan 40 personil, terdiri dari BKO polres Serang sebanyak 18 personil. Sedangkan dari Polsek Tirtayasa sebanyak 22 personil," paparnya.

Kemudian untuk titik kerawanan, kata Kapolsek, sebetulnya di wilayah Tirtayasa ini sementara tidak ada. karena kalau melihat dari segi kerawanan itu meski wilayah dinilai aman bisa saja terjadi tidak aman. Dan itu bisa berpotensi di semua wilayah.

"Iya mudah-mudahan nanti tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Dan mudah mudahan besok pagi pada saat Pencoblosan berjalan aman dan lancar," harapnya.(Aden)

 

 

Go to top