Gedung SDN Pete Terdampak Proyek Tol Serpong Balaraja

Gedung SDN Pete Terdampak Proyek Tol Serpong Balaraja

detakbanten.com Kab. Tangerang-Dari 32 Desa yang ada di 18 Kecamatan di Kabupaten Tangerang akan terdampak proyek pembangunan jalan tol Serpong-Balaraja. Salah satunya Desa Pete Kecamatan Tigaraksa, termasuk lahan SDN Pete yang ambruk pada Jumat, (7/7/2017).

Keputusan tentang pembebasan lahan tol diperkuat dengan adanya surat Keputusan dari Dirjen Binamarga Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat bernomor : TN 01. 02- Db/227 tertanggal 10 April 2017.

Camat Tigaraksa Yayat Rohimat membenarkan jika lahan SDN Pete akan terkena pembebasan jalan tol Serpong Balaraja, menurut mantan Camat Kelapa Dua ini, pihak Kecamatan Tigaraksa akan melaporkan perkembangan kepada Bupati Tangerang untuk diambil keputusan, apakah Gedung SDN Pete ini akan direlokasi kelahan lain atau akan tetap dibangun meski ada pembebasan tol. "Kalau laporan soal gedung ambruk sudah dilaporkan, namun soal lahan yang akan terkena jalan tol Serpong Balaraja masih kami rundingkan," terang Yayat.

Sekdis Pendidikan Kabupaten Tangerang Tini Wartini mengaku belum mengetahui wacana tentang adanya pembebasan lahan tol Serpong Balaraja. Sejauh ini Dindik belum menerima informasi tersebut. "Kami belum mengetahui jika memang demikian berarti harus ada rapat dengan Pemerintah Kecamatan Tigaraksa," ucap Tini saat dihubungi melalui telepon genggamnya.

 

 

Go to top