Print this page

Satu Kegiatan Yang Jelas Lebih Baik dari Enam Kegiatan Tidak Jelas Arahnya

Satu Kegiatan Yang Jelas Lebih Baik dari Enam Kegiatan Tidak Jelas Arahnya

Detakbanten.com KOTA TANGERANG - Penajaman usulan program  dan kegiatan untuk tahun 2019 dianggap perlu oleh Pjs. Wali Kota Tangerang M Yusuf. Hal ini cukup beralasan, ketika total jumlah yang diajukan lebih besar dibandingkan kemampuan belanja langsung untuk tahun 2019 kedepannya.  

"Lebih baik punya satu kegiatan yang jelas,  padat dan tepat sasaran. Daripada ada lima atau enam kegiatan yang tidak jelas arah dan tujuan nya kemana,” papar Yusuf.

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangerang juga menemukan adanya beberapa kegiatan yang diajukan dianggap tidak tepat sasaran. 

Penajaman usulan kegiatan bertujuan untuk merasionalisasi anggaran dan mengidentifikasi kegiatan prioritas dan inovatif. Rasionalisasi anggaran diarahkan untuk efektivitas anggaran dan mencapai 'output' yang penting dan mendesak untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Kota Tangerang.

Pada acara pembukaan kegiatan kali ini, Sekretaris Daerah Kota Tangerang Dadi Budaeri turut hadir mengimbau kepada 43 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) termasuk Kecamatan di Kota Tangerang agar lebih cermat lagi dalam membuat rencana kegiatan.

"Agar lebih mengutamakan kebutuhan yang mendesak bukan hanya mengedepankan keinginan, di runcingkan lagi mana yang jadi prioritas dan mana yang tidak,” imbuh Dadi.

Teknis pelaksanaan penajaman adalah dengan asistensi yang dilakukan oleh BAPEDA Kota Tangerang dengan membentuk empat (4) kelompok, yaitu kelompok pemerintahan, kelompok sosial masyarakat dan ekonomi, kelompok sarana dan prasarana, dan kelompok OTDA (anggaran rutin).

 

Baca Juga : 640 ASN Kabupaten Tangerang Naik Pangkat