1.127 Paket Sembako Murah Didistribusikan Bulog di Kecamatan Solear

1.127 Paket Sembako Murah Didistribusikan Bulog di Kecamatan Solear

Detakbanten.com, TANGERANG -- Sebagai upaya penanggulangan Inflasi atau yang lebih dikenal dengan kenaikan harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus dalam jangka waktu tertentu. Antisipasi hal itu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang secara serentak mendistribusikan paket sembako murah di tiap tiap Kecamatan Se-Kabupaten Tangerang Banten.

Camat Solear H. Saedaman mengatakan, sesuai instruksi Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, melalui Sekda menyampaikan untuk seluruh 29 kecamatan yang ada di kabupaten Tangerang, mengintruksikan di setiap pemerintah kecamatan melakukan bazar murah untuk kebutuhan pokok masyarakat.

"Kecamatan Solear mendapatkan kuota sebanyak 1127 paket sembako murah, dengan beberapa item diantaranya, Beras 5 kilogram, minyak goreng 3 liter, gula pasir 2 kilogram, dan terigu 2 kilogram dengan harga 72 ribu rupiah," ungkap Camat Solear H Saedaman saat ditemui di lokasi, Selasa (6/12/2022).

Dikatakan Saedaman, paket sembako murah tersebut, pihak pemerintah bekerjasama dengan Bulog, dan itu sesuai instruksi bapak bupati melalui Sekda.

"Jadi kami dari pemerintah Kecamatan Solear sangat mengapresiasi program pemerintah kabupaten Tangerang yang bekerja sama dengan Bulog, masyarakat bisa terbantu dengan adanya bazar paket sembako murah ini," jelasnya.

Sebagai camat, ia berharap dengan adanya bazar sembako murah ini masyarakat bisa terbantu dimana kondisi ekonomi saat ini yang dirasakan masyarakat belum stabil, dengan adanya paket sembako murah tersebut bisa menanggulangi inflasi di kabupaten Tangerang, tutupnya. (Day/Han).

 

 

Go to top