Polda Banten Gelar Zikir Bersama Mendoakan Persoalan Polri

Polda Banten Gelar Zikir Bersama Mendoakan Persoalan Polri

Detakbanten.com - PANDEGLANG, Polisi Daerah Banten melakukan zikir akbar bersama masyarakat dan para ulama Banten di Masjid Agung Pandeglang, Kamis (5/2/2015). Kegiatan itu sebagai bentuk dukungan moral terhadap permasalahan di tubuh Kepolisian Republik Indonesia.

Kapolda Banten Brigjen Pol Boy Rafli Amar mengatakan, kegiatan itu untuk mendoakan berbagai permasalahan di tubuh Polri agar cepat selesai. "Mudah-mudahan keputusan yang diambil oleh Presiden Jokowi menjadi yang terbaik, dan dapat memberikan kebaikan bagi semua Masyarakat," ungkapnya saat ditemui usai melakukan zikir akbar.

Boy menambahakan, kegiatan tersebut akan dilakukan secara rutin dalam pembinaan rohani ke depan. "Kebetulan kita selalu melakukan kegiatan zikir setiap hari kamis, dan tentunya kita selalu melibatkan Masyarakat luas," katanya.

Sementara itu, di tempat yang sama Bupati Pandeglang Erwan Kurtubi sangat mengapresiasi kegiatan zikir tersebut. "Memang kita menyadari sekarang ini banyak persoalan yang terjadi, untuk itu melalui dzikir bersama ini Kita berharap mudah-mudahan Pandeglang selalu aman dan damai," harapnya.

 

 

Go to top