Print this page

Pasca Lebaran, Kasus Covid 19 di Kecamatan Kelapa Dua meningkat

Pasca  Lebaran, Kasus Covid 19 di Kecamatan Kelapa Dua meningkat

Detakbanten.com KELAPA DUA -- Pasca hari raya Idul Fitri atau hari lebaran, jumlah kasus Covid 19 di Kecamatan Kelapa Dua meningkat, akibatnya dua RT di Kelurahan Kelapa Dua di lockdown.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari situs resmi Covid 19 milik Pemkab Tangerang, angka Covid 19 yang terkonfirmasi di Kecamatan Kelapa Dua jumlahnya paling tinggi mencapai 116, disusul Kecamatan Curug, Kecamatan Pasar Kemis dan Legok.

Saat dikonfirmasi, Jubir Satgas Covid 19 Kabupaten Tangerang dr Hendra Tarmidzi membenarkan adanya lonjakan angka kasus Covid 19, menurutnya usai liburan Idul Fitri, jumlah angka kasus Covid 19 melonjak, terutama di Kecamatan Kelapa Dua kenaikannya hampir 100 persen.

"Melonjaknya angka kasus Covid 19, karena beberapa faktor diantaranya adalah dengan mengabaikan Prokes."terang dr Hendra.

Sementara Camat Kelapa Dua Prima Saras Puspa menceritakan kronologis dilockdownnya Kecamatan Kelapa Dua, pada Kamis 27 Mei 202 lalu ada 50 orang yang terpapar Covid 19, setelah dilakukan tracing jumlahnya naik menjadi 157 orang.

"Setelah dilakukan tracking kemudian menjalani isolasi mandiri, Alhamdulillah saat ini jumlahnya sudah menurun dari 157 menjadi 60 orang, untuk 40 orang di isolasi di Yasmin, yang menjalani isolasi mandiri 17 orang, dirumah sakit jumlahnya 3 orang."tandasnya.