Print this page

Gempa Bumi Guncang Nias Selatan, Tidak potensi Tsunami

Gempa Bumi Guncang Nias Selatan, Tidak potensi Tsunami

detakbanten.com, NIAS SELATAN - Hari ini, gempa bumi guncang Kabupaten Nias, Sumatera Utara sebanyak tiga kali. Gempa bumi tidak berpotensi tsunami dan tidak dirasakan masyarakat sekitar, Sabtu (19/6/2021).

Kepala BBMKG Wilayah I Medan, Hartanto membenarkan terjadinya gempa bumi sebanyak 3 kali di Kabupaten Nias dengan bermagnitudo antara 4.1 dan 3,7. Menurutnya gempa bumi tersebut tidak berpotensi tsunami dan tidak ada laporan masyarakat merasakan guncangan gempa.

"Benar, hari ini terjadi gempa bumi 3 kali di Nias Barat," terangnya.

Data BMKG, gempa bumi pertama bermagnitudo 4.1 terjadi pukul 02.34 WIB. Episenter gempa terletak pada koordinat 0.33 Lintang Utara dan 96.54 Bujur Timur berlokasi di laut pada jarak 124 km Barat Daya, Nias Barat di kedalaman 10 Km.

Kemudian gempa bumi dengan magnitudo 3.7 pada pukul 07.20 WIB, titik koordinat terletak pada 0.89 Lintang Utara dan 96.70 Bujur Timur berlokasi di laut pada jarak 84 km Barat Daya, Nias Barat di kedalaman 23 Km.

Gempa susulan bermagnitudo 3.7 pada pukul 07.37 WIB, titik koordinat 0.29 Lintang Utara dan 96.70 Bujur Timur berlokasi di laut pada jarak 98 km Barat Daya, Nias Barat di kedalaman 22 Km.

"Penyebab gempa bumi akibat aktivitas subduksi dan tidak ada laporan dirasakan masyarakat serta tidak berpotensi tsunami," ungkapnya.

Terpisah, Kepala BPBD Nias Barat, Filifo Daeli menjelaskan, belum ada mendapat laporan dari masyarakat merasakan guncangan gempa bumi di Kabupaten Nias Barat.

"Masyarakat kita minta tenang dan tidak menerima isu yang tidak ada kebenarannya terkait gempa bumi bilangnya.(AP).