Ribuan warga Sindang Jaya, Demo Pembangunan Sekolah Santa Laurensia

Aksi unjuk rasa masyaraat Sindangjaya, Kabupaten Tangerang menolak pembangunan sekolah Santa Laurensia. Aksi unjuk rasa masyaraat Sindangjaya, Kabupaten Tangerang menolak pembangunan sekolah Santa Laurensia. Iday

detakbanten.com KAB. TANGERANG - Usai mendatangi kantor Desa Wanakerta, ribuan warga Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang spontan menggelar aksi demontrasi di lokasi pembangunan proyek yayasan pendidikan Santa Laurensia pada Rabu, (4/10/2017).

Aksi yang dijaga ketat ratusan kepolisian ini berjalan tertib, koordinator aksi secara bergantian melakukan orasi dengan meneriakan takbir, menolak didirikanlah yayasan Santa Laurensia karena saat ini di wilayah perumahan Survana Padi Sindang jaya belum ada penduduknya, tak hanya itu proses perizinan juga belum ditempuh.

"Kami menolak didirikannya Yayasan Non Muslim Santa Laurensia kecuali sekolah tersebut sifatnya umum, dan kami sudah mengeroscek perizinan ternyata belum ada," terang Ketua FPI Kecamatan Sindangjaya Ustad Saechudin.

Menurut  Saechudin, pada dasarnya warga Sindang Jaya tidak menolak dengan adanya yayasan yang bergerak dibidang pendidikan, hanya saja yayasan tersebut harus secara terbuka dan tidak ada label agama non muslim. "Kami akan tetap menolak keberadaan yayasan santa Laurensia, karena masih terlalu dini karena penduduk di Perumahan Survana Padi aja belum ada," tandasnya.

Sampai berita ini diturunkan, warga masih berkumpul di lokasi proyek yayasan santa Laurensia, dan sebagian berkumpul di Kecamatan Sindang Jaya.

 

 

Go to top