Hudaya: Kepala Desa Terpilih Harus Memberi Contoh Positif Kepada Masyarakat

Hudaya: Kepala Desa Terpilih Harus Memberi Contoh Positif Kepada Masyarakat

detakbanten.com SERANG - Pjs. Bupati Serang, Hudaya Lactusiona menegur para Kepala Desa terpilih yang dianggap tidak tertib mengikuti prosesi pelantikan kepala desa di Pendopo Bupati Serang, Hudaya meminta kepada semua Kepala desa yang terpilih harus bisa bersikap dan berperilaku arif bijaksana menciptakan suasana yang kondusif dan memberikan contoh positif bagi masnyarakat, Jumat (14/08/).

"Saya meminta kepada semua kepala desa yang terpilih harus bisa bersikap dan berprilaku yang arif dan bijakasna untuk menciptakan suasana yang kondusif dimasyarakat, saya berharap anda sekalian (Kepala desa terpilih) dapat memberikan contoh positif bagi masyarakat dengan melaksanakan tugas sebaik- baiknya sebagaimana tugas dan tanggung jawab yang diemban. bagaimana mungkin kita menuju ketertiban masyarakat jika pada diri kita sendiri terdapat kesombongan."  Tegas Hudaya PJS Bupati serang usai pelantikan 118 Kepala Desa di Gedung Pendopo Pemkab serang.

Lebih lanjut Hudaya mengatakan, Kepala desa terpilih untuk mengabdikan diri kepada masyarakat. Namun, dirinya melihat kepala desa terpilih masih ada yang tidak tertib dalam acara pelantikan tersebut, palajarilah semua peraturan perundang-undangan sebagai landasan menjalankan pemerintahan ditingkat desa.

"Penyelenggaraan Pilkades serentak baru petrtama kali dilaksanakan di Kabupaten Serang dan syukur Alhamdulillah berjalan lancar." Ujarnya.

Hudaya menjelaskan, hal ini menandakan tingkat kesadaran dan kedewasaan politik masyarakat kabupaten serang sudah semakin baik. Semoga dengan peningkatan ini bisa membuat penyelenggaraan pilkada kabupaten serang yang akan digelar pada 9 Desember 2015 ini juga akan berjalan sukses.

 

 

Go to top