Persebaya Surabaya Lakukan Swab Test Menjelang Bergulirnya Shopee Liga 1

Persebaya Surabaya Lakukan Swab Test Menjelang Bergulirnya Shopee Liga 1

detakbanten.com BOLA - Persebaya Surabaya menggelar swab test, Kamis (27/8) yang diikuti pelatih, pemain dan ofisial tim sebagai salah satu syarat untuk kembali menggelar latihan sesuai dengan protokol kesehatan yang berlaku.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku sempat gemetar saat akan diperiksa oleh tim medis. Usai diperiksa tim medis, pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang mengaku lumayan sakit menjalani swab test.

“Iya sih saya juga agak gemetar tadi karena katanya sakit. Tapi ketika sudah dites ternyata ya lumayan,” ujar Aji.

“Hari ini tim sudah melakukan swab test untuk pemain, pelatih, dan ofisial tim. Alhamdulillah sudah selesai dan mudah-mudahan besok hasilnya bagus. Semua pemain dan juga ofisial tidak ada yang reaktif. Sehingga kami akan cepat melakukan latihan,” sambungnya.

Usai melakukan swab test, Aji Santoso mewanti-wanti para pemainnya agar bisa menjaga kondisinya masing-masing. Dia mengingatkan profesionalisme mereka sebagai pemain untuk menjaga diri dan membatasi aktivitas di luar saat kondisi pandemi seperti saat ini.

Aji Santoso tidak ingin pemainnya terpapar virus Covid-19 yang nantinya dapat mengganggu persiapan tim.

“Ya intinya pemain harus berhati-hati dari segala segi keamanan, baik itu pergaulan atau mau jalan-jalan keluar apartemen, juga makanan yang kemarin ramai dibicarakan segala macam itu. Kita sudah beri pemahaman ke pemain bahwa mereka pemain profesional yang harus bisa menjaga kondisinya,” pungkas Aji.

 

 

Go to top