Sekda TB Entus: Pilbup Serang, KPU Diminta Ajukan Anggarannya

Sekda Kabupaten Serang Tb Entus Mahmud Sahiri Sekda Kabupaten Serang Tb Entus Mahmud Sahiri
detakbanten.com, SERANG - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang, Tubagus Entus Mahmud Sahiri  meminta, kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang, untuk segera mengajukan anggaran pilkada.
 
Hal itupun dilakukan, lantaran supaya bisa dimulai sosialisasi partisipasi pemilih. Sekaligus, keberlangsungan tahapan Pemilihan Bupati (Pilbub).
 
"Saya kira, pelaksanaan pilkada haruslah berjalan seirama. Antara Pemerintah Daerah (Pemda) dan KPU Kabupaten Serang. Agar dapat berjalan sukses. Maka itu, saat ini kita tengah menunggu pengajuan anggaran dari KPU. Supaya tahapan pemilu bisa dimulai," kata Tubagus Entus saat di temui di Pendopo Bupati, Jum'at(17/1/2020).
 
Untuk itu, TB Entus berharap, agar Pilkada 2020 dapat meningkatkan partisipasi, di angka 60 persen. Maka itu, dirinya pun mengakui, akan ikut serta dalam mensosialisasikan Pilkada 2020, di Kabupaten Serang. 
 
"Kita akan berupaya dalam meningkatkan partisipasi. Melalui forum para camat, kita yakin bisa mencapai target maksimal di angka 60 persen," jelas Tubagus Entus.
 
Tak lupa, Tubagus Entus mengingatkan, supaya masyarakat Kabupaten Serang dapat cerdas, dan memahami tahapan Pilkada. Jangan sampai mempercayai berita bohong, serta tetap menciptakan kondisi yang kondusif.
 
"Kita sebagai masyarakat yang dewasa tidak gampang terpengaruh berita bohong. Makanya, masyarakat Kabupaten Serang harus berhati-hati," pungkasnya. 

 

 

Go to top