Print this page

Dishub Bakal Terapkan Transportasi Angkutan umum Berbasis Online

Dishub Bakal Terapkan Transportasi Angkutan umum Berbasis Online
detakbanten.com BALARAJA -- Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang berencana akan menerapkan transportasi angkutan umum berbasis online, hal tersebut dikatakan Kepala Bidang Angkutan pada Dinas Perhubungan Kabupaten Tangeramg Adi Faizal kepada wartawan Selasa (13/1/2020).
 
Adi Faisal mengatakan, saat ini angkutan umum di Kabupaten Tangerang sudah jarang diminati warga, rata-rata sebagian warga saat ini beralih ke transportasi online seperti Grabe , Gojek dan lain sebagainya, karena selain nyaman dan efektif ternyata Tarif angkutan umum online juga tidak mahal.
 
"Kami sudah memanggil aplikator Tron, dan mereak sydah melakukan pemaparan tentang teknis dilapangan," terang Adi Faisal.
 
Dengan memakai aplikasi online, diharapkan angkutan umum tidak akan mudah sembarangan berhenti mencari muatan, karena pengemudi dengan mudah mengetahui penumpang karena titik-titiknya sudah terdeteksi.
 
" Kami berharap dengan diterapkannya aplikasi online ini bisa membangkitkan animo masyarakat untuk menggunakan angkutan umum yang selama ini sudah jarang diminati" terangnya.