Print this page

MTQ Ke-XX Tingkat Kota Tangerang Resmi di Tutup Wakil Walikota

MTQ Ke-XX Tingkat Kota Tangerang Resmi di Tutup Wakil Walikota

detakbanten.com PINANG - Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-XX tingkat Kota Tangerang, yang di gelar di Perumahan Buana Gardenia, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, resmi ditutup oleh Wakil Walikota Tangerang H.Sachrudin. Penutupan MTQ, di tandai dengan pemukulan bedug oleh Wakil Walikota yang di dampingi Pj.Sekda Kota Tangerang, H.Tatang Sutisna.

Setelah sebelumnya dilakukan sesi pembagian hadiah bagi para qori dan qoriah yang menjadi juara di masing-masing cabang yang di pertandingkan. Dari 10 cabang tilawatil quran, Kecamatan Ciledug keluar sebagai juara umum MTQ tingkat Kota Tangerang, dengan meraih nilai 141.

Sementara posisi juara kedua di tempati Kecamatan Batu Ceper, dengan perolehan nilai 87. Kecamatan Cipondoh yang pada MTQ tahun lalu keluar sebagai juara umum, harus puas di posisi ketiga dengan perolehan nilai 58.

Kepada awak media Sachrudin mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi dan berterimakasih  kepada panitia penyelenggara dan tuan rumah yaitu Kecamatan Pinang. Karena berkat kerjasama semua pihak, seluruh rangkaian kegiatan dalam pelaksanaan MTQ ke-XX ini telah selesai dilaksanakan dengan baik.

" Ajang MTQ ini adalah sebagai ajang pembinaan, khususnya bagi para generasi muda, menuju masyarakat Kota Tangerang yang qur,ani dan berakhlakul karimah," ujarnya, Sabtu malam (19/10/2019).

Ia menambahkan bahwa para peserta yang menjadi juara dalam MTQ tingkat Kota Tangerang ini, selanjutnya akan di lakukan pembinaan untuk persiapan menuju MTQ tingkat Provinsi Banten.

" Para qori maupun qoriah yang menjadi juara di cabangnya masing-masing ini, kedepan akan kita kirim untuk mewakili Kota Tangerang di ajang MTQ tingkat Provinsi," pungkasnya.