Dinas Lingkungan Hidup Selidiki Penyebab Keracunan Santri Pasar Kemis

Dinas Lingkungan Hidup Selidiki Penyebab Keracunan Santri Pasar Kemis

detakbanten.com TIGARAKSA -- Dinas lingkungan hidup dan kebersihan ( DLHK) Kabupaten Tangerang menyelidiki penyebab terjadinya keracunan massal santriawati SMPIT Nurul Hikmah Pangadegan Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang.



Kepala dinas lingkungan hidup kabupaten Tangerang Ahmad Taupik mengatakan, pada hari ini ( red) pihaknya bersama unsur UPT Puskesmas, Satpol PP, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan unsur pemerintahaan desa Pangadegan memeriksa dua titik penimbunan limbah plastik yang jaraknya sekitar 500 meter dari lokasi pesantren, hanya saja didalam pengecekan tidak ditemukan pembakaran sampah dan limbah lainnya.

" Kami akan terus melanjutkan pemeriksaan dan mencari penyebab terjadinya keracunan massal santri ini," terang Ahmad Taupik.

Bahkan kata Ahmad Taupik, pengambilan sampel air dan udara di lingkungan ponpes SMPIT Nurul Hikmah ini tengah dilakukan oleh tim dari DLHK, dan dilanjutkan ke PT. Nur Anisa perusahaan pengumpul dan pengolah limbah B3.

" Kami belum bisa memastikan penyebab keracunan massal santro SMPIT Nurulhikmah ini, karena harus menunggu uji laboratorium dulu." tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, 14 Santri SMPIT Nurul Hikmah desa Pangadegan Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang mengalami keracunan pada pukul 20.00 Rabu (28/08/2019), santri pesantren tersebut diduga akibat dari bahan kimia B3.

 

 

Go to top