Print this page

Asik Main HP Saat Hujan, Dua Pria Tewas Disambar Petir

Suasana di rumab korban Suasana di rumab korban

detakbanten.com CISOKA -- Malang nasib dua pria asal Kampung Batok Desa Bojong Loa Kecamatan Cisoka Kabupaten Tangerang, saat hujan turun, kedua pria tersebut tewas tersambar petir. Tewasnya kedua korban diduga akibat bermain HP saat hujan deras turun.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi pada pukul 14.30 Jumat (19/10), dua orang tewas ditempat dengan kondisi gosong pada bagian tubuhnya, kedua pria tersebut adalah Udin ( 40) dan Bahrudin (41) keduanya adalah warga Kampung Batok Desa Bojong Loa Kecamatan Cisoka. Semetara Masnen (43) mengalami luka serius dan saat ini dirawat di RSUD Balaraja.

Kapolsek Cisoka AKP UKA Subakti mengatakan,
kedua korban awalnya bermaksud mau kesawah melihat tanaman padi, namun pada saat di TKP turun hujan disertai angin kencang, dan keduanya pun langaung istirahat, namun meski sudah diingatkan oleh peternak ayam, agar kedua korban dilarang bermain HP, karena ada petir, namun keduanya tetap membandel.

" Kedua korban langsung tewas seketika, dwngan kondisi seperti kebakar pada bagian tubuhnya" terang Kapolsek Cisoka AKP UKA Subakti.

Kapolsek menghimbau kepada seluruh warga Cisoka untuk berhati-hati saat hujan, karena HP bisa menjadi pemiciu timbulnya Radiasi.

" Kami turut berduka cita kepada keluarga almarhum agar diberikan ketabahan" tandasnya.