Peduli Anak Yatim, Pokja Wartawan Banten Gelar Bhakti sosial

Peduli Anak Yatim, Pokja Wartawan Banten Gelar Bhakti sosial

Detakbanten.comSERANG-Kelompok kerja (POKJA) wartawan Provinsi Banten menggelar bhakti sosial santunan anak yatim dan kaum dhuafa.

Pada kesempatan itu turut hadir Perwakilan dari Polda Banten, Polres Serang, Kodim 0602 Serang, DPRD Provinsi Banten, Polsek Curug,  tokoh agama dan tokoh masyarakat yang ada di sekitar kantor Pokja.

Aksi sosial itu merupakan bentuk kepedulian pokja pada masyarakat, terutama anak yatim dan kaum dhuafa yang ada di sekitar Serang

Adapun pemberian santunan itu berupa uang dan bingkisan sembako yang diberikan kepada anak yatim dan dhuafa.

"Anak-anak yatim piatu adalah saudara kita dan tidak berbeda dengan anak-anak lainnya bahwa mereka adalah titipan Tuhan yang harus kita jaga, kita lindungi, dan mendapat perhatian serta kasih sayang dari semua pihak guna kelangsungan hidup dan masa depan mereka," ungkap Ketua Pokja Wartawan Banten Jariah.

Kata dia, kegiatan itu di lakukan setiap tahun di bulan suci Ramadhan.

"Dengan aksi sosial ini membuktikan seorang jurnalis yang cinta dan peduli kepada masyarakat lingkungan, di mana masyarakat tersebut butuh uluran tangan," ujarnya.

 

 

Go to top