Print this page

Berlangsung Secara Virtual, Sekda Muskamal Resmi Jabat Plh Bupati Pessel

Berlangsung Secara Virtual, Sekda Muskamal Resmi Jabat Plh Bupati Pessel

detakbanten.com PAINAN-Sekda Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Muskamal, resmi menduduki kursi empuk Bupati Pessel Hendrajoni sebagai Pelaksana harian (Plh) Bupati. Serahterima jabatan (Sertijab) antara Muskamal dengan Hendrajoni, dilakukan secara virtual lantaran Bupati Hendrajoni, dikabarkan tengah berada di Jakarta.

Pengangkatan Plh Bupati kepada pria yang sebelumnya juga menduduki Plh Sekretaris Daerah (Sekda) Pessel, Sumatra Barat itu, sesuai Surat Keputusan (SK) Gubernur Sumatra Barat, Alwis, bernomor T.120/86/PEM-2021 pada tanggal 15 Februari 2021 lalu untuk mengisi kosongnya jabatan kepala daerah dan wakil kepala daerah Kabupaten Pessel.

Terlihat dalam Sertijab tersebut, Ketua DPRD Kabupaten Pessel Ermizen, jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), sejumlah pejabat eselon ll dan unsur terkait Pemda setempat.

Dalam sambutannya, Bupati Hendrajoni menyampaikan rasa terimakasihnya kepada segenap jajaran Forkopimda Kabupaten Pessel, termasuk kepada para legislator Pessel, pejabat instansi vertikal, BUMN, pejabat dan segenap Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup pemerintahan daerah Kabupatrn Pessel atas sinergitas yang terjalin selama ini.

Sebab, berkat sinergitas bersama segenap komponen pemerintahan daerah selama kepemimpin dirinya dengan Wakil Bupati Rusma Yul Anwar, telah berhasil mencatat sejumlah prestasi dan kemajuan di berbagai bidang.

"Pada kesempatan ini saya mengucapkan terimakasih kepada segenap komponen masyarakat, Forkopimda, pejabat dan ASN atas kerjasama selama lima tahun ini," kata Hendrajoni, Rabu malam (17/2/2021).

Hendrajoni juga berpesan kepada ASN dilingkup Pemkab Pessel, agar terus bekerja dengan baik. Dan apa yang sudah baik selama ini, agar terus ditingkatkan. Hendrajoni juga mengimbau agar semua pihak di Kabupaten Pessel mendukung bupati baru yang nantinya akan dilantik untuk kemajuan bersama masyarakat Kabupaten Pessel.

Hal sama juga diungkapkan Ketua DPRD Kabupaten Pessel Ermizen. Dia, menyampaikan rasa terimakasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang telah bersinergi membangun Kabupaten Pessel selama ini.

Ermizen bilang, selama lima tahun kepemimpinan Bupati Hendrajoni dan Wakilnya, dinilai telah berhasil membangunan Kabupaten Pessel hingga terkenal hingga ke nusantara bahkan dunia.

"Semoga apa yang telah diperbuat bupati selama ini menjadi ladang amal kebaikan bagi kedua pemimpin," sebut Ermizen.

Pada kesempatan itu juga, Ermizen menyanpaikan ucapan selamat kepada Plh Bupati Muskamal. Menurutnya, jabatan Plh Bupati Pessel yang diemban Muskamal, menjadi catatan sejarah karena jelang masa purna, Muskamal mendapat amanah rangkap jabatan di Kabupaten Pessel, Plh Sekda dan Plh Bupati.

Sementara Plh Bupati Muskamal, atas nama keluarga besar Pemkab Pessel, rasa terimakasihnya ia sampaikan kepada Bupati Hendrajoni dan Wakil Bupati Rusma Yul Anwar yang telah mengabdikan diri kepada masyarakat Pessel. Muskamal pun berharap dukungan semua pihak untuk suksesnya dia melaksanakan tugas Plh Bupati yang diamanahkan kepadanya. (E&L).