Print this page

KPU Cilegon Bagi Alat Peraga di Jalan Protokol

KPU Cilegon Bagi Alat Peraga di Jalan Protokol

detakserang.com- CILEGON, Pemilu Legislatif tinggal beberapa hari lagi. sementara , para calon legislatif (caleg) dan partai politik sudah tidak berkampanye lagi atau sudah memasuki masa tenang. Lain halnya dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilegon. Penyelenggara pesta demokrasi ini sedang gencar-gencarnya melakukan sosialisasi dan bagi-bagi alat peraga di sepanjamg jalan protokol Kota Cilegon, Senin (6/4).

Dengan menggunakan mobil yang penuh dengan tempelan alat peraga juga spanduk bertuliskan 'Stop Politik Uang', para anggota KPU membagikan alat peraga Pemili Legislatif (Pileg) kepada masyarakat. Di samping itu, mereka sambil mengimbau agar masyarakat untuk memberikan hak suaranya, 9 April mendatang.

Ila, warga Cilegon yang mendapatkan alat peraga dari KPU Cilegon mengatakan, dirinya masih bingung dalam memilih. Tapi setelah dapat alat peraga, dia bisa lebih memahami cara mencoblos yang sah.

"Setelah dapat alat peraga yang dibagikan KPU, saya jadi tahu cara nyoblos yang sah dan mana yang tidak sah," ujar Ila

Selama ini, kata Ila, dirinya tahu kalau dalam satu kolom ada 2 bolongan itu tidak sah. Ternyata dirinya lihat dari alat peraga dalam satu kolom ada 2 bolongan masih di bilang sah.