Print this page

Puluhan Rumah Di Lingkungan Rokal Kota Cilegon Terendam Banjir

Puluhan Rumah Di Lingkungan Rokal Kota Cilegon Terendam Banjir

detakserang.com- CILEGON, Hujan yang melanda di beberapa wilayah di Kota Cilegon selama 2 jam, dilanda banjir oleh turunya air hujan yang deras. Salah satunya, Puluhan Rumah tepatnya sekitar 30 rumah warga di Lingkungan Rokal, Kelurahan Jombang Wetan, Kecamatan Jombang terendam air dengan ketinggian air yang mencapai hingga setinggi 50 meter.

"Ini mah kalau hujan gede gak usah lama lama, 1 jam saja air udah naik setinggi paha orang dewasa,"kata Wawan Ketua RT 01 RW XI, kepada detakserang.com, Jumat, (16/5).

Menurutnya, dataran yang rendah di rokal menjadi penyebab terjadinya banjir.

"Disamping itu, saluran pembuangan cuman satu, mulai dari jombang masjid, Islamic Center sampai dari stasiun mengandalkan saluran ini, belum ditambah air dari kiriman RT 02,03,04 dan 05 maka kami kebagian banjir," ungkap Wawan.

Sementara itu, Leman (40) salah satu warga rokal yang rumahnya turut terendam banjir mengaku bahwa dirinya telah menambah tanggul tepat di depan rumah, namun karena air yang deras tetap saja masuk hingga kedalam rumahnya.

"Air rembes dari dalam rumah persisnya di ruang tengah, percuma didepan saya tambah tanggulnya biar tinggi, didalam rembes, alamat bakal nimba air lagi dari dalam ke luar rumah," kata Leman.

Pantauan detakserang.com, hingga saat ini, ketinggian air masih belum sepenuhnya surut, bahkan beberapa warga mencoba membuat tanggul penahan air dari pasir yang dimasukkan dalam karung.