Huawei Akan Segera Merilis Huawei 8 SE 5 November Mendatang

Huawei Akan Segera Merilis Huawei 8 SE 5 November Mendatang

Detakbanten.com TEKNOLOGI,- Huawei dikabarkan akan segera meluncurkan smartphone terbaru mereka Huawei 8 SE pada tanggal 5 November mendatang. 

Padahal waktu bulan April kemarin Huawei telah mengumumkan peluncuran Huawei 7 SE, bahkan ada beberapa bocoran mengungkapkan bahwa keluarga nova 8 diperkirakan akan datang dalam tiga model, seperti nova 8 SE, nova 8 dan nova 8 Pro. Nah! Mengenai spesiikasi nova 8 SE, disebut-sebut smartphone ini akan punya layar OLED berukuran 6,53 inci yang memiliki sebuah punch-hole.

Dari segi model, smartphone ini terlihat sekilas mirip dengan iPhone 12 karena menggunakan Frame yang flat dan memiliki ketebalan 7,46 mm dan bobot dengan berat 178 gram. 

Huawei nova 8 SE kemungkinan akan memiliki dua varian chipset. Model paling dasar mungkin akan ditenagai chipset Dimensity 720, sedangkan yang lebih tinggi dapat menggunakan chipset Dimensity 800U. Sayangnya bocoran tersebut tidak memiliki detail tentang RAM dan kapasitas penyimpanan internal nova 8 SE

Dari segi kamera, nova 8 SE diharapkan ditanamkan sistem quad-camera di bagian belakang. Kamera utamanya kemungkinan 64 MP yang akan ditemani kamera 8 MP + 2 MP + 2 MP. Sedangkan di bagian depan, kemungkinan akan ada selfie-camera 16 MP,  smartphone ini memiliki daya baterai 3800 Mah dan juga teknologi Fast Charging dengan daya sebesar 66W.

Dari segi harga belum ada informasi terkait dari pihak Huawei, kita tunggu saja pada nanti pada saat peluncuran smartphone ini pada tanggal 5 November nanti.

 

 

Go to top