Print this page

UPT BPKAD Optimis Target Retribusi Rp1 Miliar Tercapai

UPT BPKAD Optimis Target Retribusi Rp1 Miliar Tercapai

detakbanten.com TIGARAKSA - Unit pelayanan tekhnis ( UPT) Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah ( BPKAD) Kabupaten Tangerang optimistis target retribusi Rp1 miliar akan tercapai.

Hal tersebut dikatakan H Amir Mahmud Kepala UPT penggunausahaan dan penyimpanan aset daerah Kabupaten Tangerang. Menurut Amir, pada tahun 2018 ini UPT BPKAD ditarget satu miliar, target tersebut berasal dari retribusi penyewaan aset daerah dan retribusi reklame. "Alhamdulillah akhir tahun 2018 ini target retribusi sudah hampir mencapai 80 persen," katanya.

Amir Mahmud menambahkan, UPT penggunausahaan dan penyimpanan barang milik daerah memiliki kewenangan, merencanakan penggunausahaan barang milik dikuasai pemerintah daerah yang memiliki nilai ekonomis, melaksanakan pengamanan dan pengendalian pengelolaan barang milik daerah yang digunausahakan, dan melakukan inventarisasi fisik barang yang disimpan dalam gudang barang milik daerah. "UPT BPKAD ini baru satu tahun dibentuk, yang tujuannya melaksanakan pencatatan dan pelaporan penyimpanan barang milik daerah," tandasnya.