Pertemuan secara tertutup itu turut dihadiri Sekjen Partai Golkar Lodewijk F. Paulus dan Wakil Ketum Partai Golkar Melchias Markus Mekeng. Termasuk dua Ketua DPP PDIP, Bambang Wuryanto dan Said Abdullah.
Diakui Airlangga, ini adalah tindak lanjut pertemuan sebelumnya secara informal atau formal. Pihaknya juga sudah menemui titik temu dengan PDIP pada pembahasan mendalam tadi petang.
"Tadi disepakati yang sifatnya teknis, itu perlu dibangun. Dari Partai Golkar sudah bentuk tim teknis," kata Airlangga, usai menjamu Puan, dalam jumpa pers, di kediaman Airlangga, Kamis (27/7/2023).
Tim teknis itu dipimpin Waketum Partai Golkar, Melchias Markus Mekeng. Lalu, tim teknis diisi Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily. Sementara dari pihak PDIP, diisi Ketua DPP PDIP Said Abdullah.
Diketahui, kata Mekeng, tim teknis bakal membahas kerja sama detil Partai Golkar dengan PDIP. "Tim teknis ini dibentuk didasari pelaksanaan Pemilu 2024 yang makin dekat," katanya.
Diketahui, sebelum menemui Airlangga, Puan telah menyambangi dahulu kediaman Ketum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cak Imin di Jalan Widya Chandra, Jakarta Selatan. Puan tiba pukul 12.50 WIB.
Puan menjelaskan pertemuan dengan Cak Imin dan Airlangga kali ini untuk melanjutkan pertemuan sebelumnya. Sama seperti Airlangga, pertemuan dengan Cak Imin juga digelar tertutup.