MTQ XII Tingkat Provinsi Banten Resmi Dibuka, Bupati Lebak Yakin Menjadi Juara Umum

MTQ XII Tingkat Provinsi Banten Resmi Dibuka, Bupati Lebak Yakin Menjadi Juara Umum

Detakbanten.com LEBAK - Perhelatan akbar Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) XII Tingkat Provinsi Banten 2015 resmi dibuka oleh Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama '(Dirjen Bimas Islam - Kemenag) Machasin mewakili Menteri Agama Republik Indonesia Lukman Hakim Saifuddin tidak bisa hadir karena sedang berada di Tanah Suci Mekkah, Arab Saudi.

Sebagai tuan rumah, Bupati Kabupaten Lebak Hj Iti Jayabaya optimis daerahnya menjadi juara umum MTQ se-Provinsi Banten. "Dalam MTQ kali ini, Kabupaten Lebak pasti juara hiji (juara satu)," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Iti juga mengkritisi Kementerian Agama dan Pemerintah Provinsi Banten soal kuota haji 2015. Untuk itu, Ia meminta penambahan kuota haji di wilayahnya. "Daftar tunggu jemaah haji dari Kabupaten Lebak lebih dari 7.000 orang, namun quota-nya hanya empat ratusan saja," terang Bupati Lebak.

Iti menambahkan, meskipun dalam penyelenggaraan MTQ XII di Lebak masih ada kekurangan, Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan agenda tahunan tersebut.

Pembukaan MTQ XII tersebut dihadiri Plt Gubernur Banten H Rano Karno dan Ny Dewi Rano Karno, alim ulama, tokoh masyarakat Banten, masyarakat umum, serta seluruh jajaran Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Provinsi Banten, seluruh Bupati/Wakil Bupati dan Wali Kota/Wakil Wali Kota se-Provinsi Banten, tanpa kehadian Wali Kota Tangsel Hj Airin Rachmi Diany.

Delagasi Kota tangsel hanya diwakili Asisten Daerah Bidang Pemerintahan (Asda 1) Ismunandar yang turut memimpin Kafilah MTQ Kota Tangsel dalam parade pembukaan MTQ XII Tingkat Provinsi Banten di Stadion Pasir Ona Rangkasbitung Kabupaten Lebak Banten, Selasa (17/3/2015) malam.

Pembukaan MTQ dihibur oleh penampilan group musik religi DEBU, dan pembacaan ayat suci Alquran dikumandangkan oleh mantan Menteri Agama KH Said Agil Husain Al-Munawar, didampini dua rekannya yang secara bergantian membacakan ayat-ayat suci Al'qur'an.

Sebagaimana dijelaskan Ketua Umum MTQ sekaligus Ketua Pelaksana, yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Banten Kurdi Matin, kegiatan MTQ XII tingkat Provinsi Banten tahun 2015 digelar pada 17 sampai 21 Maret 2015 akan melombakan delapan cabang perlombaan, yakni : Cabang Tilawah, Cabang Hifdzil Qur'an, Cabang Tafsir Al-Qur'an, Cabang Khat Al-Qur'an, Cabang Syarh Al-Qur'an, Cabang Fahm Al-Qur'an, Cabang Qira'atul Kutub, dan Cabang Musabaqah Makalah Al Qur'an (MMQ).

 

 

Go to top